Sabtu
01 November 2025 | 4 : 57

Bupati Bangkalan: Koperasi Ujung Tombak Pemberdayaan Ekonomi Masyarakat

PDIP-Jatim-Lukman-Hakim-31102025

BANGKALAN – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bangkalan berkomitmen memperkuat ekonomi masyarakat. Salah satunya melalui pembinaan dan penguatan kelembagaan koperasi.

Bupati Bangkalan, Lukman Hakim, mengatakan bahwa koperasi desa sangat penting sebagai ujung tombak pemberdayaan ekonomi masyarakat di tingkat paling bawah.

“Melalui koperasi, masyarakat dapat belajar mengelola usaha bersama, membangun jaringan ekonomi yang saling menguatkan, dan menumbuhkan kemandirian ekonomi dari bawah,” ujar Lukman.

Hal itu disampaikan Lukman saat membuka acara Pelatihan Peningkatan Kapasitas Pengurus Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih Kabupaten Bangkalan di Gedung Merdeka, Bangkalan, Senin (27/10/2025).

Lukman juga menjelaskan, Pemkab Bangkalan akan terus memberikan pendampingan, pelatihan dan penguatan kelembagaan agar koperasi benar-benar mampu menjadi motor penggerak ekonomi rakyat di desa.

“Kami ingin koperasi tidak hanya menjadi wadah administratif, tetapi benar-benar menjadi sarana peningkatan kesejahteraan bagi anggotanya dan masyarakat sekitar,” jelas politisi PDI Perjuangan itu.

Pelatihan tersebut diikuti oleh para pengurus koperasi dari berbagai desa dan kelurahan di Bangkalan. Melalui kegiatan ini, para peserta diharapkan dapat meningkatkan pengetahuan manajerial, memperluas jejaring usaha, serta mampu menerapkan prinsip-prinsip koperasi yang sehat, mandiri, dan berdaya saing. (hzm/set)

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

LEGISLATIF

Ketua DPRD Trenggalek Imbau Guru PPPK Tak Khawatir Soal Kontrak Kerja

TRENGGALEK – Ketua DPRD Kabupaten Trenggalek, Doding Rahmadi, memastikan guru Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian ...
KRONIK

Djarot: Kepengurusan PDI Perjuangan Harus Lahir dari Kader Setia, Bukan Kepentingan Pribadi

BLITAR – Ketua DPP PDI Perjuangan, Djarot Saiful Hidayat, menegaskan bahwa proses pemilihan dan penyusunan ...
LEGISLATIF

Paripurna DPRD Kota Madiun, Fraksi PDI Perjuangan Beri Catatan Kritis dan Pertanyaan Strategis

MADIUN – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Madiun menggelar rapat paripurna dengan agenda penyampaian ...
HEADLINE

Kumpulkan Kada dan Wakada PDI Perjuangan se-Jatim, Begini Arahan Megawati

BLITAR — Ketua Umum PDI Perjuangan, Megawati Soekarnoputri, mengumpulkan seluruh kepala daerah (kada) dan wakil ...
LEGISLATIF

Banyak Hutan Jadi Lahan Sawit, Novita: Cita-cita Indonesia Jadi Destinasi Ekowisata Kelas Dunia akan Terkikis

JAKARTA — Anggota Komisi 7 DPR RI, Novita Hardini, mengkritik arah pembangunan pariwisata dan agribisnis di ...
KRONIK

Terima Kunjungan Kerja DPR RI, Bupati Gresik Suarakan Subsidi Pupuk Perikanan

GRESIK – Bupati Gresik Fandi Akhmad Yani menyuarakan kembali pentingnya pemberian subsidi pupuk untuk sektor ...