Kamis
06 Maret 2025 | 6 : 50

Ning Ita Targetkan 3 Poin Quick Win Tuntas dalam 100 Hari Kerja

pdip-jatim-250305-ningita-sertijab

MOJOKERTO – Wali Kota Mojokerto Ika Puspitasari, atau yang akrab disapa Ning Ita, mengatakan, program Pemkot Mojokerto di bawah kepemimpinannya bersama wakilnya, Cak Sandi, akan selaras dengan taglinenya, yaitu Spirit of Majapahit.

“Visi kami yaitu mewujudkan Kota Mojokerto maju, berdaya saing, berkarakter, sejahtera dan berkelanjutan. Hal ini berkaitan erat dengan pengembangan dan pemerataan ekonomi serta kualitas birokrasi pemerintahan yang mampu memberikan pelayanan prima dan berdampak bagi seluruh aspek pembangunan,” papar Ning Ita.

Hal itu dia sampaikan dalam rapat paripurna penyampaian visi dan misi Wali Kota Mojokerto dan Wakil Wali Kota Mojokerto terpilih untuk masa jabatan 2025-2030. Rapat berlangsung di ruang rapat DPRD Kota Mojokerto pada Rabu (5/3/2025).

Ning Ita mengatakan, harapan yang ada di dalam visi tersebut ia canangkan ke dalam 5 misi yang disebut Panca Cita. Di mana, kelima misi ini selaras dengan Asta Cita Presiden Prabowo.

Panca Cita Ning Ita-Cak Sandi, yakni peningkatan kualitas sumber daya manusia, penguatan ketahanan sosial dan budaya, peningkatan ekonomi berkelanjutan, integrasi tata kelola pemerintahan, serta pembangunan infrastruktur dan lingkungan yang berorientasi pada keberlanjutan.

Dalam pelaksanaan, lanjut Ning Ita, pembangunan Kota Mojokerto tidak bisa lepas dari kebijakan pembangunan nasional. Antara lain, penguatan sumber daya manusia, pendidikan dan kesehatan. Pemberian makan bergizi gratis (MBG), pemeriksaan ksehatan gratis (PMKG).

Kemudian pencegahan stunting dan kemiskinan ekstream, pengendalian inflasi, peningkatan pertumbuhan ekonomi, dan program swasembada pangan. Juga pengembangan industri kerajian, memfasilitasi dan memasarkan hasil kerajinan UMKM serta penyediaan rumah murah bersanitasi baik.

Dalam kesempatan yang sama, wali kota dari PDI Perjuangan ini juga menyampaikan prioritasnya pada 100 hari pertama kerja. Dengan menyasar tiga program quick win sebagai langkah awal memimpin Kota Mojokerto.

“Tiga poin quick win di antaranya sukses pada MBG, percepatan PKG, dan percepatan pembangunan infrastruktur, khususnya terkait dengan sasaran pada masyarakat miskin,” katanya.

Dia menjelaskan, bahwa tingkat kemiskinan Kota Mojokerto saat ini sudah mencapai angka 5,5 persen, salah satu yang terendah di Jawa Timur.

“Kita akan fokus bagaimana masyarakat miskin di Kota Mojokerto ini juga tereliminir secara graduatif melalui program-program yang selama ini sudah berjalan,” tegasnya.

Sebagai langkah konkret, Ning Ita menyatakan bahwa program MBG (Mojokerto Bermartabat dan Gemilang) akan diperluas dengan menyasar lansia kurang mampu, ibu hamil, dan anak-anak penderita stunting.

“Jadi ini salah satu quick win yang bisa segera kita capai atau PHTC (program hasil terbaik cepat) yang disampaikan Bu Gubernur dalam 100 hari kerja. Karena faktanya itu akan sangat mudah tercapai di Kota Mojokerto karena sebelumnya sudah berjalan,” pungkasnya. (fath/pr)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

HEADLINE

Pemprov Ajukan 40 Sekolah Rakyat, FPDIP DPRD Jatim Ingatkan Pentingnya Inklusifitas dan Kualitas Pendidikan

SURABAYA – Ketua Fraksi PDI Perjuangan DPRD Jawa Timur, Wara Sundari Renny Pramana, menyambut baik inisiatif ...
LEGISLATIF

Candra Minta Pemkab Jember Jaga Harga Bahan Pokok Terus Stabil

JEMBER – Ketua Komisi B DPRD Jember Candra Ary Fianto minta Pemerintah Kabupaten Jember menjaga harga bahan pokok ...
LEGISLATIF

Revitalisasi Kayutangan Heritage 2026, Amithya Minta Konsepnya Digarap Lebih Serius

MALANG – Rencana revitalisasi koridor Kayutangan Heritage yang diusulkan masuk dalam Rencana Kerja (Renja) 2026, ...
EKSEKUTIF

Ning Ita Targetkan 3 Poin Quick Win Tuntas dalam 100 Hari Kerja

MOJOKERTO – Wali Kota Mojokerto Ika Puspitasari, atau yang akrab disapa Ning Ita, mengatakan, program Pemkot ...
EKSEKUTIF

Eri Cahyadi Ajak Bupati Sidoarjo Koneksikan Jalan hingga Ekonomi

SURABAYA – Wali Kota Eri Cahyadi bersama Bupati Sidoarjo membahas berbagai hal terkait rencana meningkatkan ...
KRONIK

Pidato Perdana di DPRD Banyuwangi, Bupati Ipuk Sampaikan Tiga Program Prioritas

BANYUWANGI – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Banyuwangi menggelar rapat paripurna dengan agenda ...