MADIUN – Pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Madiun nomor urut 1, Inda Raya dan Aldi Dwi Prastianto, terus memperkuat kampanye mereka dengan sejumlah program unggulan.
Mengusung slogan “Dadi Juara”, mereka berkomitmen membawa perubahan positif bagi Kota Madiun dengan beragam inovasi yang melibatkan masyarakat secara langsung.
Salah satu program yang menjadi sorotan utama adalah Creative Hub, sebuah konsep yang diharapkan mampu meningkatkan potensi kreatif warga Madiun, khususnya generasi muda.
Inda Raya menjelaskan bahwa Creative Hub adalah inisiatif yang dirancang sebagai ruang kolaboratif untuk mengembangkan kreativitas, inovasi, dan kewirausahaan.
“Creative Hub ini bisa berupa ruang fisik seperti coworking space, studio seni, atau inkubator bisnis, tapi juga bisa hadir dalam bentuk platform digital seperti komunitas online atau marketplace,” ujar Inda, Kamis (3/10/2024).
Program ini diharapkan menjadi wadah bagi talenta lokal untuk berkreasi, berbagi ide, dan bekerja sama guna menciptakan solusi inovatif yang bermanfaat bagi masyarakat.
Lebih dari sekadar menyediakan fasilitas, Creative Hub juga bertujuan untuk membangun ekosistem yang didukung oleh pemerintah secara adil dan merata.
Pemerintah akan berperan aktif dalam mendukung perkembangan sektor kreatif melalui pelatihan, pendampingan, dan akses ke sumber daya yang diperlukan.
Dengan dukungan ini, Inda berharap bahwa para pelaku kreatif di Madiun tidak hanya dapat berkembang di tingkat lokal, tetapi juga mampu bersaing di skala nasional dan internasional.
“Melalui Creative Hub, kami ingin menciptakan ruang yang mendorong munculnya ide-ide baru dan inovasi dari warga Madiun. Ini adalah langkah penting untuk membawa kota ini menjadi lebih maju, berdaya saing, dan inovatif,” tambahnya.
Inda juga menyatakan bahwa program ini akan terbuka untuk semua kalangan, mulai dari pelajar, seniman, hingga wirausahawan, sehingga dapat mendorong lahirnya kreativitas di berbagai bidang.
Selain Creative Hub, Inda dan Aldi juga telah mempersiapkan sejumlah program lain yang fokus pada pengembangan ekonomi kreatif, peningkatan infrastruktur, serta pemberdayaan masyarakat berbasis teknologi.
Mereka yakin bahwa dengan kolaborasi antara masyarakat dan pemerintah, Kota Madiun dapat terus berkembang menjadi kota yang unggul di berbagai sektor.
Program ini diharapkan menjadi salah satu magnet bagi pemilih muda yang menginginkan perubahan nyata dan inovatif di Kota Madiun.
Pasangan dengan slogan “Dadi Juara” ini berkomitmen menjadikan Madiun sebagai pusat kreativitas dan inovasi, serta kota yang mampu menghasilkan talenta kreatif unggul. (ahm/pr)
BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS