Selasa
26 November 2024 | 3 : 28

Kirab Budaya Kawal Pendaftaran Risma-Gus Hans ke KPU Jatim

PSX_20240829_214435-min

SURABAYA – Kirab budaya mengawal pendaftaran pasangan Risma-Gus Hans menuju KPU Jatim, Kamis (29/8/2024).

Perwakilan BKN PDI Perjuangan Jatim, Aliyuddin, menyebut, total sekira 400 seniman hadir mengikuti kirab dari DPD PDI Perjuangan Jatim.

Di barisan pertama diisi oleh barisan paskibraka, diikuti Tri Rismaharini bersama Gus Han menaiki becak, 100 penari remo, jaranan, reog, hingga bantengan.

Selanjutnya barisan diikuti segenap anggota Fraksi DPRD PDI Perjuangan Surabaya dan Jatim, serta para partai pengusung, yakni PDI Perjuangan dan Hanura. Seruan “Risma-Gus Han Resik-Resik Jatim” pun menggema sepanjang jalan tenggilis.

“Sebelum ke KPU juga ada reog yang menyambut. Jumlah total kalau reog jaranan 100 lebih ditambah Trenggalek 50 dan reog 40. Kurang lebih tim kesenian 400 orang yang terlibat di sana,” ujarnya.

Tak hanya hiburan, tiap kesenian yang dibawa juga punya segudang makna. Ali menyebut tari remo dan jaranan membawa semangat kebudayaan untuk mengusung Risma-Gus Han memimpin Jatim.

Menurutnya, hal tersebut penting, sebab pemimpin yang baik adalah yang peduli akan kebudayaan, berkarakter kuat dan mengayomi semua pihak.

“Tim sapu lidi itu ada arak-arakan dengan makna Bu Risma ini hadir untuk bersih-bersih Jawa Timur,” tuturnya.

“Kita berharap Bu Risma di Jatim dengan program yang diawali konsep kebudayan sehingga lebih memanusiakan manusia dan karakter yang kuat,” tandasnya. (nia/set)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

EKSEKUTIF

Meski Tak Dianggarkan, Bupati Mas Ipin Pastikan Makan Siang Bergizi Tetap Jalan

TRENGGALEK – Bupati Trenggalek, Mochamad Nur Arifin memastikan program makan siang bergizi akan dijalankan di ...
EKSEKUTIF

Jelang Hari Jadi ke-1264 Kabupaten Malang, Bupati Sanusi Ziarah ke Makam Ki Ageng Gribig

MALANG – Bupati Malang, Muhammad Sanusi, menghadiri kegiatan doa bersama menjelang peringatan Hari Jadi ke-1264 ...
KRONIK

Hari Guru Nasional, Bupati Fauzi Apresiasi Dua Pendidik Raih Prestasi Tingkat Nasional

SUMENEP – Pada peringatan Hari Guru Nasional 2024, Bupati Sumenep, Achmad Fauzi Wongsojudo memberi apresoasi atas ...
KABAR CABANG

Untuk Risma-Gus Hans dan Eri-Armuji, PDIP Surabaya Gelar Doa Bersama dan Santuni Anak Yatim Piatu

SURABAYA – Memasuki hari kedua masa tenang Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pilkada) 2024, Dewan Pimpinan Cabang (DPC) ...
LEGISLATIF

DPRD Surabaya Bentuk Pansus Raperda Pengembangan Ekraf

SURABAYA – Sidang paripurna ketiga DPRD Surabaya pada Senin (25/11/2024) memutuskan pembentukan panitia khusus ...
EKSEKUTIF

Usai Cuti Kampanye, Eri Pastikan Pengerjaan Proyek Strategis di Kota Surabaya

SURABAYA – Setelah dua bulan cuti kampanye Pilkada 2024, Eri Cahyadi kembali ke Balai Kota Surabaya melanjutkan ...