Rabu
16 Juli 2025 | 8 : 23

Masyarakat Masih Percaya PDIP Dibanding Partai Lain

pdip-jatim-silhuet-bendera-pdip

pdip-jatim-silhuet-bendera-pdipJAKARTA – Berdasarkan hasil survey yang dilakukan oleh Indikator pada 18-29 Januari lalu, didapatkan bahwa masyarakat masih mempunyai tren kepercayaan tinggi terhadap partai pendukung pemerintah, PDIP dibanding dengan partai lainnya yang berada di DPR.

Dari data yang ada, PDIP dapat memenangi pemilu jika dilakukan hari ini dengan perolehan suara sebanyak 24,2 persen. Jauh di atas Golkar dengan 9,7 persen dan Gerindra dengan perolehan 7,5 persen.

Menurut peneliti senior Indikator, Hendro Prasetyo, hal tersebut berdasarkan kepercayaan masyarakat kepada Presiden Jokowi masih terus bertambah hingga awal tahun 2016.

“Masyarakat masih percaya dengan Jokowi. Apalagi, Jokowi dinilai baik pada permasalahan ekonomi yang menimpa Indonesia pada tahun lalu,” ujarnya di Kantor Indikator, Jakarta, Senin (8/2/2016)

Menanggapi hasil survey tersebut, Peniliti LIPI, Ikrar Nusa Bakti mengingatkan kepada PDIP untuk tetap menjaga tren tersebut hingga 2019 mendatang jika PDIP masih menginginkan Jokowi maju menjadi presiden untuk kedua kalinya.

“PDIP ini harus berhati-hati. Jangan sampai blunder dan pilihan masyarakat akan menjadi berubah. Apalagi ada RUU KPK yang saat ini sedang menjadi perhatian,” jelas Ikrar.

Apalagi, kata Ikrar, revisi UU KPK yang banyak dinilai akan melemahkan kewenangan KPK terus digulirkan oleh fraksi PDIP di DPR. Sementara presiden yang berasal dari partai yang sama, sudah mengingatkan jangan sampai ada upaya untuk melemahkan KPK dalam revisi tersebut.

“Bisa hancur seketika kepercayaan masyarakat terhadap presiden dan DPR, jika draf RUU KPK ini isinya akan melemahkan KPK sesuai dengan yang sudah pernah dibicarakan selama ini,” tambahnya. (tribunnews)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

KRONIK

Lampung Sharing Strategi Pengembangan Pariwisata, Bupati Ipuk Beberkan Kiat-Kiat Jitu

BANYUWANGI – Perkembangan sektor pariwisata Banyuwangi yang cukup pesat menarik perhatian sejumlah pihak. Salah ...
HEADLINE

DPR Kawal Program Sekolah Rakyat, Puan Imbau Agar Tak Berkompetisi dengan Sekolah Eksisting

JAKARTA – Ketua DPR RI Puan Maharani mengapresiasi peluncuran program sekolah rakyat yang sudah diresmikan ...
SEMENTARA ITU...

Genjot Produksi Tebu, Bupati Kediri Bakal Kawal Kebutuhan Pupuk Petani

KEDIRI – Bupati Hanindhito Himawan Pramana (Mas Dhito) berkomitmen untuk mengawal ketersediaan pupuk guna ...
LEGISLATIF

Pentingnya Sinergi Mitigasi Bencana Industri oleh Perusahaan dan Pemkab Ngawi

NGAWI – Terbakarnya pabrik sepatu PT Dwi Prima Sentosa menjadi peristiwa memilukan di Ngawi, awal bulan ini. ...
SEMENTARA ITU...

Tinjau Rumah Ilmu Arek Suroboyo, Eri Optimis Pertumbuhan Karakter Anak Akan Meningkat

SURABAYA – Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi mengunjungi Rumah Ilmu Arek Suroboyo (RIAS) untuk melihat proses ...
KABAR CABANG

Komedian Jember Cak Londo Koplak: Saya Ingin Bareng PDIP Ngopeni Kesenian Tradisional

JEMBER – Komedian terkenal di Kabupaten Jember, Wijaya, akrab dikenal Cak “Londo Koplak” memutuskan bergabung ...