SUMENEP – Ketua DPD PDI Perjuangan Jawa Timur, MH Said Abdullah menyatakan keseriusannya mengawal Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 agar berjalan jujur dan adil (jurdil), Sabtu (18/11).
Pernyataan tersebut disampaikannya saat ditemui Unit Media DPD PDI Perjuangan Jawa Timur jelang Rapat Konsolidasi Fraksi PDI Perjuangan DPRD Jawa Timur di kediamannya, di Kampung Arab, Sumenep.
“PDI Perjuangan memastikan diri bersama seluruh kadernya untuk mengawal penyelenggaraan pemilu ini agar masyarakat tidak mengalami tekanan dari pihak manapun,” ujar Said.
Ketua Banggar DPR RI tersebut menuturkan, salah satu strategi pengawalan tersebut ialah melalui pembentukan Posko Gotong Royong Pemilu Jurdil. Posko tersebut nantinya akan tersebar ke seluruh pelosok daerah, hingga tingkatan tiap desa.
“Target kami, akhir November pembentukan Posko ini sudah selesai di seluruh daerah di Jawa Timur,” tuturnya.
Putra daerah asal Sumenep itu juga menerangkan, kehadiran Posko Gotong Royong Pemilu Jurdil akan bermanfaat sebagai rumah aspirasi dan berkeluh kesah untuk seluruh masyarakat Jawa Timur. Sebagai wakil rakyat pada kursi parlemen ataupun kepala daerah, PDI Perjuangan akan menjadi pendengar dan pemecah persoalan yang ada di tengah masyarakat.
“Keluh kesah masyarakat di posko, tidak akan kami biarkan begitu saja. Tetapi kami sampaikan ke struktur partai, untuk bisa ditindaklanjuti bersama-sama,” pungkasnya. (yol/set)
BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS