Selasa
26 November 2024 | 2 : 35

Gelar Diskusi, PDI Perjuangan Jember Berikan Pendidikan Politik bagi Kaum Muda

PDIP-Jatim-Widarto-05112023

JEMBER – Dalam rangka membangun kesadaran pendidikan politik pemuda, DPC PDI Perjuangan Jember menggelar diskusi dengan tema “Peran Pemuda dalam Politik pada Pemilu 2024” di Kantor DPC PDI Perjuangan setempat, Sabtu (4/11/2023).

Ratusan pemuda dari berbagai desa di Kabupaten Jember menghadiri diskusi tersebut. Mereka antusias berdiskusi dengan melempar pertanyaan-pertanyaan tentang politik kepada jajaran pengurus DPC PDI Perjuangan Jember.

Sekretaris DPC PDI Perjuangan Jember, Widarto, menyampaikan bahwa pendidikan politik pada generasi muda itu sangat penting. Seperti diketahui, pemilih pada Pemilu 2024, sekitar 58% lebih merupakan generasi Z.

“Ini bukan tentang pemilu saja yang harus dibahas kepada kaum muda namun kita PDI Perjuangan sebagai partai yang inklusif dan adaptif terhadap aspirasi pemuda penting untuk memberikan pengetahuan tentang politik agar gen Z melek terhadap politik,” ujarnya.

Lebih lanjut, Widarto juga menyampaikan, dengan adanya keterlibatan pemuda terhadap politik yang baik dan beradab, nantinya juga akan berdampak pada kebijakan dalam kehidupan para generasi muda yang tentunya akan baik di masa yang akan mendatang.

“Generasi muda tidak boleh menghindar akan politik dan tidak boleh apatis terhadap politik karena faktanya dalam kehidupan sehari-hari dipengaruhi oleh kebijakan politik,” terangnya.

“Jika kebijakan politiknya ingin baik, maka kita harus terlibat di dalamnya. Tidak harus menjadi anggota partai, namun kita harus memberikan hak pilih kita kepada orang-orang baik untuk tidak menjadikan orang jahat memimpin negeri ini,” tandasnya. (alfian/set)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

KRONIK

Hari Guru Nasional, Bupati Fauzi Apresiasi Dua Pendidik Raih Prestasi Tingkat Nasional

SUMENEP – Pada peringatan Hari Guru Nasional 2024, Bupati Sumenep, Achmad Fauzi Wongsojudo memberi apresoasi atas ...
KABAR CABANG

Untuk Risma-Gus Hans dan Eri-Armuji, PDIP Surabaya Gelar Doa Bersama dan Santuni Anak Yatim Piatu

SURABAYA – Memasuki hari kedua masa tenang Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pilkada) 2024, Dewan Pimpinan Cabang (DPC) ...
LEGISLATIF

DPRD Surabaya Bentuk Pansus Raperda Pengembangan Ekraf

SURABAYA – Sidang paripurna ketiga DPRD Surabaya pada Senin (25/11/2024) memutuskan pembentukan panitia khusus ...
EKSEKUTIF

Usai Cuti Kampanye, Eri Pastikan Pengerjaan Proyek Strategis di Kota Surabaya

SURABAYA – Setelah dua bulan cuti kampanye Pilkada 2024, Eri Cahyadi kembali ke Balai Kota Surabaya melanjutkan ...
LEGISLATIF

Jaga Kepercayaan Rakyat dan Pastikan Pilkada Berlangsung Demokratis, Pulung Harap APH Netral

SURABAYA – Anggota Komisi III dari Fraksi PDI Perjuangan DPR RI Pulung Agustanto menyoroti pentingnya netralitas ...
KABAR CABANG

Menangkan Pilgub Jatim, DPC Kota Probolinggo Perkuat Saksi

PROBOLINGGO – Memenangkan Risma-Gus Hans di Pilkada Jawa Timur menjadi sebuah harga mati bagi kader PDI Perjuangan ...