Selasa
26 November 2024 | 3 : 54

Rakor Bedah Dapil, PDI Perjuangan Kabupaten Blitar Optimis Kursi DPRD Naik dari 19 Menjadi 25

pdip-jatim-230927-bedah-dapil-7-1

BLITAR – DPC PDI Perjuangan Kabupaten Blitar menggelar Rapat Koordinasi (Rakor) Bedah Dapil Jatim 7 di rumah kediaman Ketua DPC, Rijanto, di Jalan Gunojoyo, Kelurahan Gedog, Kecamatan Sananwetan, Kota Blitar, Selasa (26/9/2023) malam.

Rakor tersebut dihadiri Wakil Ketua DPD PDI Perjuangan Jawa Timur, Erma Susanti dan Guntur Wahono, fungsionaris Badan Pemenangan (BP) Pemilu dan Badan Saksi Pemilu Nasional (BSPN) Jatim serta pengurus DPC, anggota Fraksi dan Bacaleg DPRD dari PDI Perjuangan Kabupaten Blitar.

Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Blitar, Rijanto mengatakan kegiatan rakor kali ini diisi dengan motivasi kepada bakal calon legislatif DPC PDI Perjuangan.

“Kita berikan motivasi agar terus bersemangat untuk bergerak mendekati masyarakat sebagai basis suara di akar rumput sehingga kans atau peluang untuk menang bisa lebih besar,” tutur Rijanto.

Selain itu, di dalam rakor tersebut juga menjadi momentum evaluasi pergerakan-pergerakan yang sudah dilakukan oleh bakal caleg PDI Perjuangan di lapangan. Juga untuk menilai apakah upaya yang telah dilakukan sudah efisien atau belum.

“Maka prinsipnya jelas, jika memang sudah efisien maka harus diteruskan oleh seluruh bakal caleg. Tapi jika belum maka harus dievaluasi dan diperbaharui agar tidak mengurangi peluang kemenangan PDI Perjuangan di Pemilu 2024,” tambahnya.

Mantan Bupati Blitar itu menyampaikan, dengan strategi yang telah disusun pada rakor bedah dapil bersama dengan DPD Jatim, DPC PDI Perjuangan Kabupaten Blitar optimistis dapat menambah jumlah kursi DPRD setempat, yang semula berjumlah 19 menjadi 25 kursi.

Sementara itu Erma Susanti mengatakan, dalam kegiatan ini selain Rakor Bedah Dapil Jatim 7 juga dilakukan penandatanganan pakta integritas Bacaleg DPRD Kabupaten Blitar.

Kegiatan ini bertujuan untuk mewujudkan target hattrick PDI Perjuangan pada pemilu 2024, utamanya pileg dan juga pilpres. “Ada dua hal yang kali ini kita bahas pada kesempatan rakor bedah dapil instruksi DPD ini, pertama adalah simulasi kemenangan pemilu,” kata Erma.

Dengan simulasi kemenangan pemilu, dia menilai bahwa akan lebih mudah melakukan perhitungan atau kalkulasi total suara agar dapat menentukan tambahan kursi dari yang saat ini dimiliki oleh DPC PDI Perjuangan Kabupaten Blitar.

Pembahasan kedua adalah untuk memetakan kekuatan partai politik lain yang ada di Kabupaten Blitar. Pemetaan itu untuk menentukan suara atau basis partai mana yang sekiranya dapat diambil oleh PDI Perjuangan.

“Dengan dua pembahasan itu, nantinya akan ketemu strategi apa yang bakal kita gunakan untuk memenangkan PDI Perjuangan secara hattrick spektakuler sesuai dengan arahan ketua umum,” jelasnya. (arif/pr)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

EKSEKUTIF

Meski Tak Dianggarkan, Bupati Mas Ipin Pastikan Makan Siang Bergizi Tetap Jalan

TRENGGALEK – Bupati Trenggalek, Mochamad Nur Arifin memastikan program makan siang bergizi akan dijalankan di ...
EKSEKUTIF

Jelang Hari Jadi ke-1264 Kabupaten Malang, Bupati Sanusi Ziarah ke Makam Ki Ageng Gribig

MALANG – Bupati Malang, Muhammad Sanusi, menghadiri kegiatan doa bersama menjelang peringatan Hari Jadi ke-1264 ...
KRONIK

Hari Guru Nasional, Bupati Fauzi Apresiasi Dua Pendidik Raih Prestasi Tingkat Nasional

SUMENEP – Pada peringatan Hari Guru Nasional 2024, Bupati Sumenep, Achmad Fauzi Wongsojudo memberi apresoasi atas ...
KABAR CABANG

Untuk Risma-Gus Hans dan Eri-Armuji, PDIP Surabaya Gelar Doa Bersama dan Santuni Anak Yatim Piatu

SURABAYA – Memasuki hari kedua masa tenang Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pilkada) 2024, Dewan Pimpinan Cabang (DPC) ...
LEGISLATIF

DPRD Surabaya Bentuk Pansus Raperda Pengembangan Ekraf

SURABAYA – Sidang paripurna ketiga DPRD Surabaya pada Senin (25/11/2024) memutuskan pembentukan panitia khusus ...
EKSEKUTIF

Usai Cuti Kampanye, Eri Pastikan Pengerjaan Proyek Strategis di Kota Surabaya

SURABAYA – Setelah dua bulan cuti kampanye Pilkada 2024, Eri Cahyadi kembali ke Balai Kota Surabaya melanjutkan ...