Kamis
08 Januari 2026 | 3 : 14

9 Hari Jelang Coblosan, Cabup Dhito Sowan ke Kiai Lirboyo

pdip-jatim-dhito-sowan-lirboyo

KEDIRI – Sembilan hari jelang coblosan Pilbup Kediri, calon tunggal Bupati Kediri Hanindhito Himawan Pramono mendatangi kediaman sejumlah pengurus Pondok Pesantren Lirboyo.

Kedatangan calon bupati yang berpasangan dengan Cawabup Dewi Maria Ulfa ke kediaman pengurus pesantren ini untuk sowan sekaligus silahturahmi. Pengurus pesantren yang dia kunjungi, di antaranya KH Khafabihi Mahrus serta KH Anwar Mansyur.

“Agendanya adalah silahturahmi. Karena Lirboyo menjadi salah satu pondok pesantren tertua di Kediri,” ungkap cabup berusia 28 tahun yang akrab disapa Dhito ini, Senin (30/11/2020).

Saat sowan, putra dari Sekretaris Kabinet Pramono Anung ini juga minta restu kepada para masayikh dan gawagis (putra para kiai). “Saya juga minta doa dan restu para masayikh serta gawagis yang ada di Ponpes Lirboyo. Karena alumni dan pengaruh Lirboyo ini sampai ke tingkat Kabupaten,” terangnya.

Dito merasa bersyukur kedatangannya mendapat sambutan sangat baik dan direspon positif dari para pengasuh dan Gawagis Ponpes Lirboyo. Bahkan dalam pertemuan ada yang menyampaikan pandangan atau penilaian tentang pembangunan di Kabupaten Kediri, terutama nantinya terkait  dampak bandara.

“Selalu saya sampaikan, kepada tokoh agama, alim ulama, para habaib, para gawagis bahwa yang nantinya bisa membentengi Kabupaten Kediri dari dampak sosial dengan adanya bandara ini, ya beliau beliau ini. Kita bertukar pikiran berdiskusi bersama bagaimana Kabupaten Kediri ke depannya,” ungkapnya.

Sementara itu, salah satu pengasuh Ponpes Lirboyo Kediri KH An’im Falachuddin Mahrus berharap, Cabup Hanindhito ke depan nantinya dapat membawa Kabupaten Kediri lebih maju, dengan adanya fasilitas umum bandara dan jalan tol.

“Di Kediri banyak pondok pesantren. Harapan kami apa yang dilakukan Mas Dhito, dapat merangkul kalangan pesantren. Dan juga disini ada pabrik rokok besar, otomatis bagaimana Mas Dhito bisa mengupayakan agar Kediri lebih makmur dan lebih sejahtera,” harap pria yang juga anggota DPR RI tersebut. (putera)

Artikel Terkini

KLIPING MEDIA

Survei LSI Denny JA: 66% Responden Tak Setuju Usulan Pilkada Lewat DPRD

JAKARTA – Lembaga Survei Indonesia (LSI) Denny JA merilis hasil survei terkait usulan pemilihan kepala daerah ...
KABAR CABANG

Instruksi Mas Dhito kepada Banteng Kabupaten Kediri: Turun ke Akar Rumput, Gandeng Pemuda!

KEDIRI – Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Kediri, Hanindhito Himawan Pramana, menginstruksikan seluruh struktur ...
LEGISLATIF

Edi Cahyo Purnomo Dorong Pengentasan Kemiskinan di Jember dari 2 Sektor

JEMBER – Ketua Fraksi PDI Perjuangan DPRD Jember Edi Cahyo Purnomo (ECP), mendorong pengentasan kemiskinan di ...
RUANG MERAH

Politik Kaum Muda

Oleh Muries Subiyantoro PADA pertengahan hingga akhir tahun 2025 lalu, muncul fenomena menarik yang patut dicermati ...
LEGISLATIF

Fraksi PDIP DPRD Jombang Rilis Kinerja 2025, Fokus Kawal Hak Rakyat

JOMBANG – Fraksi PDI Perjuangan DPRD Kabupaten Jombang merilis laporan kinerja tahun 2025. Hal itu sebagai bentuk ...
LEGISLATIF

Dua Manfaat Ini Jadi Alasan DPRD Surabaya Dukung Kebijakan Parkir Nontunai

SURABAYA – Komisi C DPRD Surabaya menilai bahwa edukasi kepada juru parkir (jukir) menjadi kunci utama dalam ...