Selasa
26 November 2024 | 2 : 34

24 Rumah Warga Miskin Pasrujambe Diperbaiki dan Dikeramik

pdip-jatim-lumajang-supratman-230421-b

LUMAJANG – Ketua Komisi D DPRD Lumajang, Supratman, menyalurkan bantuan bedah rumah dan keramikisasi tahun anggaran 2021. Dari 24 warga penerima di Desa Jambekumbu Kecamatan Pasrujambe, 19 di antaranya merupakan penerima program bedah rumah dan 5 dari program keramikisasi.

Supratman mengatakan, anggaran 2021 tetap dilaksanakan program bantuan bedah rumah bagi masyarakat kurang mampu. Mengingat masih ditemuinya masyarakat yang kurang mampu dan belum memiliki rumah layak huni.

“Ini sebagai bentuk perhatian kepada warga untuk bisa mewujudkan rumah sehat dan layak huni. Tidak hanya di sana (Desa Jambekumbu), tapi ke depan juga merambah di tempat lain yang memang masih kita temui ada rumah yang tidak layak huni,” ujar Supratman.

Ketua Komisi D DPRD Lumajang dari Fraksi PDI Perjuangan, Supratman saat meninjau proses bedah rumah di Pasrujambe.

Supratman menegaskan hal tersebut juga merupakan tugas pokoknya sebagai kader PDI Perjuangan untuk selalu memperhatikan kesejahteraan ‘wong cilik’.

“Apapun dan berapapun akan kita usahakan, selama itu semua untuk masyarakat yang kurang mampu. Ini bentuk implementasi kerja-kerja politik kerakyatan dari PDI Perjuangan untuk peduli kepada masyarakat,” jelasnya.

Lebih lanjut Supratman menambahkan, selama ini program bedah rumah dan keramikisasi mendapat apresiasi dari masyarakat. “Mudah-mudahan program ini terus berjalan lancar, sehingga dapat mampu meningkatkan kesejahteraan masyarakat,” harapnya. (ndy/hs) 

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

KRONIK

Hari Guru Nasional, Bupati Fauzi Apresiasi Dua Pendidik Raih Prestasi Tingkat Nasional

SUMENEP – Pada peringatan Hari Guru Nasional 2024, Bupati Sumenep, Achmad Fauzi Wongsojudo memberi apresoasi atas ...
KABAR CABANG

Untuk Risma-Gus Hans dan Eri-Armuji, PDIP Surabaya Gelar Doa Bersama dan Santuni Anak Yatim Piatu

SURABAYA – Memasuki hari kedua masa tenang Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pilkada) 2024, Dewan Pimpinan Cabang (DPC) ...
LEGISLATIF

DPRD Surabaya Bentuk Pansus Raperda Pengembangan Ekraf

SURABAYA – Sidang paripurna ketiga DPRD Surabaya pada Senin (25/11/2024) memutuskan pembentukan panitia khusus ...
EKSEKUTIF

Usai Cuti Kampanye, Eri Pastikan Pengerjaan Proyek Strategis di Kota Surabaya

SURABAYA – Setelah dua bulan cuti kampanye Pilkada 2024, Eri Cahyadi kembali ke Balai Kota Surabaya melanjutkan ...
LEGISLATIF

Jaga Kepercayaan Rakyat dan Pastikan Pilkada Berlangsung Demokratis, Pulung Harap APH Netral

SURABAYA – Anggota Komisi III dari Fraksi PDI Perjuangan DPR RI Pulung Agustanto menyoroti pentingnya netralitas ...
KABAR CABANG

Menangkan Pilgub Jatim, DPC Kota Probolinggo Perkuat Saksi

PROBOLINGGO – Memenangkan Risma-Gus Hans di Pilkada Jawa Timur menjadi sebuah harga mati bagi kader PDI Perjuangan ...