Senin
25 November 2024 | 12 : 52

Tri Rismaharini Gelar Konsolidasi Bersama Ratusan Relawan Perempuan di Banyuwangi

PSX_20241024_192355

BANYUWANGI – Ratusan relawan perempuan Risma-Gus Han mengaku sangat puas atas pertemuannya dengan Calon Gubernur Jatim nomor urut 03, Tri Rismaharini, dalam acara Sarasehan Peran Perempuan dalam Pemenangan Pilkada Serentak 2024 di Savana Park, Jajag, Banyuwangi, Kamis (24/10/2024).

Relawan perempuan yang terdiri atas pelaku usaha mikro, kelompok arisan hingga kelompok posyandu dan penyandang disabilitas itu mengungkapkan persoalan-persoalan yang dihadapi.

Rata-rata, para perempuan yang hadir di acara tersebut, mengeluhkan biaya pendidikan, kesehatan dan modal usaha.

“Masalah biaya pendidikan SMA/SMK nantinya saya gratiskan. Saya sudah menghitung, untuk menggratiskan biaya sekolah itu bisa,” ujar Risma, sapaan akrabnya, menjawab pertanyaan.

“Saya tahu, masalah pendidikan itu prioritas utama, dan saya ngerti yang dihadapi ibu-ibu terkait masalah pendidikan anak-anaknya,” tambahnya.

Bahkan, salah satu peserta perempuan berkeluh kesah tidak mampu membayar biaya sekolah anaknya hingga ijazah anaknya belum diambil di salah satu sekolah SMA swasta di kecamatan Genteng, Banyuwangi.

“Untuk biaya sekolah anak ibu nanti saya bantu, sabar ya Bu, agar ijasah anak ibu bisa diambil,” jelas Risma.

Politisi PDI Perjuangan itu tidak hanya memikirkan biaya sekolah SMA/SMK gratis. Tapi juga memikirkan kesejahteraan guru ngaji ataupun guru di bawah naungan Kemenag.

“Saya tidak hanya menggratiskan biaya sekolah, termasuk guru yang ada di bawah naungan Kemenag,” tuturnya.

Selain masalah biaya pendidikan, Risma juga menjanjikan kesehatan gratis untuk seluruh masyarakat Jawa Timur.

Menurutnya, jika nanti terpilih, dirinya akan melakukan pendekatan dengan BPJS kesehatan.

“Jika nanti sudah terkoneksi dengan Universal Health Coverage (UHC), masalah biaya pengobatan masyarakat Jawa Timur akan teratasi. Saya sudah menghitungnya. Anggarannya ada, dan mencukupi,” terangnya.

Agar pelaku usaha mikro bisa mengembangkan usahanya dan naik kelas, Risma juga akan melakukan pelatihan kewirausahaan.

“Dengan diberikan pelatihan kewirausahaan, pelaku usaha mikro bisa naik menjadi pelaku usaha kecil. Begitu juga dengan pelaku usaha kecil bisa naik menjadi pelaku usaha menengah,” tuturnya.

Untuk mensejahterakan masyarakat Jawa Timur, Risma menyampaikan pengalamannya saat menjabat sebagai Wali Kota Surabaya dan Menteri Sosial.

Ia menceritakan saat dirinya pertama menjabat Wali Kota Surabaya, angka kemiskinan sebesar 32 persen. Setelah diberikan pelatihan kewirausahaan, angka kemiskinan di Surabaya turun menjadi 5 persen.

“Untuk menjadikan masyarakat Jawa Timur sejahtera, saya memiliki resepnya, dan pengalaman ini saya jalankan ketika saya menjadi wali kota dan Mensos,” terangnya.

Menurut Risma, di Jawa Timur sebanyak 40 ribu masyarakat penerima Bantuan Sosial (Bansos), serta 4.400 pelaku usaha mikro.

Jika penerima Bansos diberikan pelatihan kewirausahaan, jumlah penerima Bansos akan menurun. Begitu juga dengan pelaku usaha mikro, akan diperhatikan agar naik kelas menjadi pelaku usaha kecil.

“Dengan pelatihan kewirausahaan, nantinya mampu menekan angka kemiskinan, dan meningkatkan pelaku usaha mikro naik kelas,” tandasnya. (ars/set)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

EKSEKUTIF

Kembali Jabat Bupati Ponorogo, Sugiri Apresiasi Kinerja Joko Irianto Selama 2 Bulan

PONOROGO – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ponorogo menggelar serah terima jabatan (sertijab) dari Penjabat sementara ...
EKSEKUTIF

Usai Cuti Kampanye, Ikfina Kembali ke Pringgitan

MOJOKERTO – Ikfına Fahmawati resmi kembali ke pringgitan untuk melanjutkan tugas sebagai Bupati Mojokerto, Sabtu ...
EKSEKUTIF

Kembali Jabat Bupati Jember, Hendy Sampaikan 3 Poin Penting

JEMBER – Hendy Siswanto kembali menjabat sebagai Bupati Jember usai penjabat sementara (Pjs) Imam Hidayat habis ...
EKSEKUTIF

Mas Dhito Kembali Jabat Bupati Kediri

KEDIRI – Hanindhito Himawan Pramana dan Dewi Mariya Ulfa, kini kembali menjabat sebagai Bupati dan Wakil Bupati ...
LEGISLATIF

AKD Sudah Terbentuk, DPRD Kabupaten Blitar Fokus Bahas Raperda APBD 2025

BLITAR – Ketua DPRD Kabupaten Blitar, Supriadi, mengatakan, pihaknya kini fokus pada pembahasan Rancangan Peraturan ...
LEGISLATIF

Sidak Logistik Pilkada Kota Mojokerto, Ery Purwanti: Persiapannya Sudah Sangat Maksimal

MOJOKERTO – Ketua DPRD Kota Mojokerto Ery Purwanti melakukan inspeksi mendadak (sidak) di gudang logistik Komisi ...