Selasa
18 Maret 2025 | 3 : 21

Surabaya Tuntaskan Rekrutmen dan Pembekalan Saksi Pilgub Sebelum Ramadan

pdip-jatim-Whisnu-SB

SURABAYA – Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Surabaya Whisnu Sakti Buana mengatakan, rekrutmen dan pembekalan saksi sudah harus selesai sebelum bulan suci Ramadan di seluruh wilayah Kota Pahlawan.

Sehingga kader-kader PDI Perjuangan bisa menjalankan ibadah puasa dengan baik dan tenang.

Rekrutmen dan pembekalan saksi itu, untuk menghadapi Pilkada Jatim 2018. Mereka akan ditugaskan di masing-masing tempat pemungutan suara (TPS) Pilgub Jatim di seluruh wilayah Kota Surabaya.

Menurut Whisnu, pada Rabu (2/5/2018) malam, pihaknya melakukan pembekalan saksi di tiga kecamatan yang berlangsung di Kantor DPD PDI Perjuangan Jawa Timur.

“Kemarin malam, dua kecamatan telah selesai dibekali di wilayah Surabaya timur,” kata jelas politisi yang juga Wakil Wali Kota Surabaya ini.

Tak hanya rekrutmen saksi, PDI Perjuangan Kota Surabaya juga membekali tenaga Regu Penggerak Pemilih (Guraklih) yang bertugas mengunjungi pemilih dari rumah ke rumah. Kemudian melaporkan hasilnya pada institusi partai.

“Tenaga Guraklih harus menjelaskan pada warga bahwa Gus Ipul-Mbak Puti adalah ‘satu paket’ dengan pencalonan Jokowi 2 periode di Pemilihan Presiden 2019,” jelas Whisnu.

Sementara itu, DPD PDI Perjuangan Jawa Timur pun telah membekali saksi-saksi yang akan bertugas di TPS untuk pasangan Saifullah Yusuf (Gus Ipul)-Puti Guntur Soekarno pada Pilkada 27 Juni 2018.

“Ini sebagai bentuk kesiapan saksi-saksi yang akan bertugas di TPS nantinya,” ujar Wakil Sekretaris Jenderal DPP PDI Perjuangan Ahmad Basarah yang menghadiri acara tersebut.

Menurut dia, pembekalan saksi-saksi ini disiapkan agar Pilkada Jatim benar-benar berjalan langsung, umum bebas, rahasia serta jujur dan adil sehingga mampu menghindarkan segala bentuk potensi kecurangan.

Saksi yang bertugas di TPS, kata dia, harus memastikan bahwa yang datang mencoblos pada Pilkada Jatim adalah benar-benar warga yang tercatat dalam Daftar Pemilih Tetap (DPT).

“Selain itu, saksi harus memastikan bahwa penghitungan surat suara dan rekapitulasi suara, juga berlangsung dengan baik dan benar,” ucap Wakil Ketua MPR RI tersebut.

Ketua tim pemenangan internal PDI Perjuangan untuk Pilkada di Jatim itu juga menyampaikan, hasil dari kerja saksi adalah dokumen rekapitulasi suara yang tertulis valid dan ditandatangani petugas KPPS. (goek)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

EKSEKUTIF

Susun RPJMD Trenggalek, Mas Ipin Optimalkan Aset untuk Perkuat Fiskal Daerah di Tengah Efisiensi

TRENGGALEK – Bupati Mochamad Nur Arifin menjadi narasumber dalam Forum Konsultasi Publik (FKP) Rancangan Awal ...
LEGISLATIF

Puan Minta Eks Kapolres Ngada Dipecat dari Polri dan Disanksi Seberat-Beratnya!

JAKARTA – Ketua DPR Puan Maharani minta agar eks Kapolres Ngada Kapolres Ngada, AKBP Fajar Widyadharma Lukman ...
KRONIK

Rakor Pengamanan Idulfitri, Bupati Lukman Soroti Lonjakan Arus Mudik dan Balik

BANGKALAN – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bangkalan bersama Polres Bangkalan menggelar rapat koordinasi (rakor) ...
LEGISLATIF

Gelar Reses, Elvita Vetti Komitmen Perjuangkan Pelaku UMKM dan Pendidikan

GRESIK – Anggota DPRD Kabupaten Gresik dari Fraksi PDI Perjuangan Elvita Vetti menggelar reses untuk menyerap ...
KRONIK

Bupati Ipuk Sampaikan LKPJ Tahun 2024 dalam Rapat Paripurna DPRD Banyuwangi

BANYUWANGI – DPRD Kabupaten Banyuwangi menggelar rapat paripurna dengan agenda penyampaian Laporan Keterangan ...
KABAR CABANG

Malam Nuzulul Quran, DPC Tulungagung Bagikan Ratusan Takjil untuk Pengguna Jalan

TULUNGAGUNG – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Kabupaten Tulungagung membagikan ratusan takjil bagi ...