KEDIRI – Bupati Kediri Hanindhito Himawan Pramana bakal mengembangkan Taman Hijau di Simpang Lima Gumul (SLG) Kediri. Pengembangan Taman Hijau ini disesuaikan dengan kebutuhan masyarakat.
Taman Hijau yang beroperasi sejak tahun 2017, lokasinya tak jauh dari Monumen Simpang Lima Gumul, menjadi tempat strategis untuk wisata bersama keluarga.
“Kami akan coba bangun atau rehab terhadap taman ini tapi sesuai dengan kebutuhan masyarakat, sebenarnya apa sih yang paling diharapkan dari taman ini,” kata Mas Dhito, sapaan akrabnya, usai meninjau langsung Taman Hijau SLG bersama Dinas Lingkungan Hidup (DLH) dan beberapa OPD terkait, Senin (2/10/2023).
Di Taman Hijau SLG terdapat zona paviliun, zona wifi, zona botanical dengan berbagai jenis koleksi tumbuhan, zona playground dengan dilengkapi kolam ikan, menara pandang serta fasilitas pendukung lain.
Menurut Mas Dhito, dirinya masih akan meninjau ulang pembangunan atau rehab taman itu menyesuaikan apakah digunakan untuk bermain bersama anak, taman ramah lansia, atau kebutuhan lainnya.
Dengan mengetahui kebutuhan tersebut, pembangunan Taman Hijau dirasa lebih tepat sasaran serta dapat menarik pengunjung dari segi peminatnya.
“Yang pertama kebermanfaatan kita pastikan dulu, sejauh mana manfaat Taman Hijau, Taman Kereta, dan Taman Depo. Memang ada beberapa yang menjadi catatan kami,” urai politisi PDI Perjuangan tersebut.
Dia pun belum memberikan gambaran dimulainya rehab Taman Hijau itu. Pasalnya masih dibutuhkan waktu untuk melihat dan mengidentifikasi masalah dan kebutuhan masyarakat. (putera/pr)
BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS