Selasa
26 November 2024 | 7 : 38

Rukmini Buka Semipro 2014

PSX_20140614_212709.jpg
image

PROBOLINGGO – Pemerintah Kota Probolinggo kembali menggelar even Seminggu di Kota Probolinggo (Semipro) 2014.  Acara untuk meningkatkan sektor pariwisata ini dilaksanakan 14-21 Juni 2014.

Wali Kota Probolinggo Hj Rukmini mengatakan, Semipro 2014 akan menampilkan berbagai kegiatan. Di antaranya pameran produk unggulan khas Probolinggo, khususnya seni pertunjukan, pagelaran budaya, aneka lomba dan sebagainya.

Menurut Rukmini, Semipro digelar sebagai upaya mengembangkan objek dan daya tarik wisata.  Upaya itu perlu didukung dengan promosi yang memikat, baik di dalam maupun luar daerah.

“Daya tarik Kota Probolinggo sebagai tujuan wisata lokal maupun mancanegara perlu ditingkatkan melalui upaya pemeliharaan seni dan budaya tradisional, pemeliharaan benda-benda dan khasanah bersejarah yang menggambarkan ketinggian nilai-nilai budaya dan kesaran masyarakat,” jelas wali kota yang kader PDI Perjuangan itu, saat grand launching Semipro 2014 di Alun-alun Kota Probolinggo, Sabtu (14/6/2014) malam.

Sejak dipimpin Wali Kota HM Buchori, ungkap Rukmini, sektor wisata menjadi perhatian karena k
Kota Probolinggo merupakan daerah transit dari Surabaya ke Bali. Diharapkan, wisatawan dapat berhenti dan menikmati sajian Semipro berupa seni budaya dan potensi ekonomi.

“Dengan meningkatnya kunjungan wisatawan akan mendongkrak ekonomi pula,” ujarnya.

Semipro ini sudah menjadi agenda rutin tahunan Pemkot Probolinggo.  Tahun ini merupakan pelaksnaan semipro ke 6.

Pembukaan Semipro mendapat perhatian masyarakat Kota Probolinggo dan sekitarnya. Mereka menikmati sajian atraksi seni budaya dari berbagai daerah di Indonesia. (p)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Artikel Terkini

KRONIK

Hari Guru Nasional, Bupati Fauzi Apresiasi Dua Pendidik Raih Prestasi Tingkat Nasional

SUMENEP – Pada peringatan Hari Guru Nasional 2024, Bupati Sumenep, Achmad Fauzi Wongsojudo memberi apresoasi atas ...
KABAR CABANG

Untuk Risma-Gus Hans dan Eri-Armuji, PDIP Surabaya Gelar Doa Bersama dan Santuni Anak Yatim Piatu

SURABAYA – Memasuki hari kedua masa tenang Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pilkada) 2024, Dewan Pimpinan Cabang (DPC) ...
LEGISLATIF

DPRD Surabaya Bentuk Pansus Raperda Pengembangan Ekraf

SURABAYA – Sidang paripurna ketiga DPRD Surabaya pada Senin (25/11/2024) memutuskan pembentukan panitia khusus ...
EKSEKUTIF

Usai Cuti Kampanye, Eri Pastikan Pengerjaan Proyek Strategis di Kota Surabaya

SURABAYA – Setelah dua bulan cuti kampanye Pilkada 2024, Eri Cahyadi kembali ke Balai Kota Surabaya melanjutkan ...
LEGISLATIF

Jaga Kepercayaan Rakyat dan Pastikan Pilkada Berlangsung Demokratis, Pulung Harap APH Netral

SURABAYA – Anggota Komisi III dari Fraksi PDI Perjuangan DPR RI Pulung Agustanto menyoroti pentingnya netralitas ...
KABAR CABANG

Menangkan Pilgub Jatim, DPC Kota Probolinggo Perkuat Saksi

PROBOLINGGO – Memenangkan Risma-Gus Hans di Pilkada Jawa Timur menjadi sebuah harga mati bagi kader PDI Perjuangan ...