Relawan Agatha3 Siap Hadang Money Politics

Loading

Agatha copoti alat peraga dirinyaMASA kampanye Pemilu 2014 berakhir. Agatha Retnosari, calon anggota DPRD Provinsi Jatim, asal Daerah Pemilihan Jatim I (Surabaya-Sidoarjo) mencopoti alat peraga kampanye, Sabtu (6/4) malam.

Seluruh relawan Agatha3 melakukan pelepasan di daerah masing-masing. Sedang Agatha sendiri secara simbolik melepas billboard JKW4P ukuran 5×10 meter di Jembatan Penyeberangan depan Supermarket VIDA Jl. Mayjend Sungkono.

Tim relawan Agatha3 berkumpul lebih dulu di depan kantor KPU Surabaya, Jalan Adityawarman, sekitar pukul 19.00 WIB. Mereka kemudian menyebar di beberapa titik di wilayah Surabaya dan Sidoarjo, di mana alat-alat peraga kampanye Agatha terpasang.

“Masa kampanye sudah selesai. Saya berkomitmen mematuhi peraturan KPU untuk mencopoti alat-alat peraga kampanye,” kata Agatha, di sela pencopotan alat peraga kampanye miliknya, semalam.

Seluruh billboard kampanye miliknya, telah diturunkan per hari Sabtu.,”Sehingga sebagai komitmen untuk melaksanakan pemilu secara free and fair sesuai semangat yang selalu ditekankan Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri, bisa saya jaga dengan baik,” ujarnya.

Sesuai instruksi DPP PDI Perjuangan, menyambut Pemilu 5 April, dia mengubah peran relawan Agatha3 untuk membantu partai menjadi relawan penghadang money politics. Sebab, jelas dia, money politics atau politik uang adalah tindakan kriminal yang mengancam kualitas demokrasi.

“Itu yang harus kita lawan bersama-sama. Bagaimana bisa kita mendapatkan kualitas anggota DPR/DPRD yang bagus kalau kita menoleransi terjadinya politik uang. Pemilu harus bebas dan adil menuju Indonesia Hebat,” tegasnya. (pri)