Senin
25 November 2024 | 3 : 48

Pingin Refreshing? Coba Kunjungi Sumber Segaran di Desa Sukolilo Prigen

pdip-jatim-220124-wisata-desa-sukolilo-2

PASURUAN – Di tengah penatnya kesibukan bekerja sehari-hari, cobalah menenangkan pikiran dengan menikmati suasana alam khas pedesaan di wisata sumber mata air Segaran di Desa Sukolilo, Kecamatan Prigen, Kabupaten Pasuruan.

Saat Anda berkunjung, gemericik air yang keluar dari sumber, sungai kecil yang jernih, suasana persawahan berlatat Gunung Arjuno-Welirang dan nikmatnya kuliner yang disajikan di warung Kelompok Usaha Bersama (KUB) pemuda Sukolilo, langsung memanjakan hati.

Tersedia juga gazebo yang teduh di tengah sawah berkonsep mina padi, sehingga sangat cocok untuk refreshing bersama keluarga. Terlebih lagi, parkir di wisata ini masih gratis.

“Wisata ini kami gagas tahun 2020. Sebelumnya, kondisi Sumber Segaran ini tidak terurus. Hadirnya para anggota DPRD dari Fraksi PDI Perjuangan Kabupaten Pasuruan yang memberikan ide, sehingga kami bersama masyarakat mengembangkan Sumber Segaran ini menjadi ekowisata,” jelas Kepala Desa Sukolilo, Nur Maidin, Senin (24/1/2022).

Dia mengungkapkan, setiap hari pengunjung yang datang selalu ramai. Jika hari Sabtu dan Minggu, terhitung ada 50 an orang datang menikmati indahnya suasana alam Sumber Segaran.

“Pengunjung yang datang itu merasa tenang jika duduk-duduk bersama keluarga, santai-santai di dekat sumber air. Apa lagi di kolam penampung sumber kan kita kasih ikan hias. Jadi anak-anak suka. Di sebelahnya juga ada ikan terapi. Jadi seru,” bebernya.

Pihaknya akan memperluas area mina padi menjadi ekowisata pertanian terintegrasi dengan dampingan salah satu universitas.

Tambahannya adalah area peternakan kambing yang nantinya akan menunjang pertanian organik jenis beras merah, beberpa sayuran dan tanaman herbal. “Jadi selain tempat wisata keluarga ada tempat edukasinya,” terang Maidin.

Untuk menuju ke wisata Sumber Segaran di Desa Sukolilo, aksesnya pun cukup mudah, baik menggunakan sepeda motor ataupun mobil.

“Saya berterima kasih kepada Fraksi PDI Pejuangan di DPRD Kabupaten Pasuruan yang telah mengawal aspirasi kami dengan pembangunan TPT penahan tanah, pavingisasi jalan desa, pembangunan masjid dan memberikan bibit serta pendampingan pengembangan wisata herbal di Desa Sukolilo,” ucapnya. (moc/pr)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

EKSEKUTIF

Kembali Jabat Bupati Ponorogo, Sugiri Apresiasi Kinerja Joko Irianto Selama 2 Bulan

PONOROGO – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ponorogo menggelar serah terima jabatan (sertijab) dari Penjabat sementara ...
EKSEKUTIF

Usai Cuti Kampanye, Ikfina Kembali ke Pringgitan

MOJOKERTO – Ikfına Fahmawati resmi kembali ke pringgitan untuk melanjutkan tugas sebagai Bupati Mojokerto, Sabtu ...
EKSEKUTIF

Kembali Jabat Bupati Jember, Hendy Sampaikan 3 Poin Penting

JEMBER – Hendy Siswanto kembali menjabat sebagai Bupati Jember usai penjabat sementara (Pjs) Imam Hidayat habis ...
EKSEKUTIF

Mas Dhito Kembali Jabat Bupati Kediri

KEDIRI – Hanindhito Himawan Pramana dan Dewi Mariya Ulfa, kini kembali menjabat sebagai Bupati dan Wakil Bupati ...
LEGISLATIF

AKD Sudah Terbentuk, DPRD Kabupaten Blitar Fokus Bahas Raperda APBD 2025

BLITAR – Ketua DPRD Kabupaten Blitar, Supriadi, mengatakan, pihaknya kini fokus pada pembahasan Rancangan Peraturan ...
LEGISLATIF

Sidak Logistik Pilkada Kota Mojokerto, Ery Purwanti: Persiapannya Sudah Sangat Maksimal

MOJOKERTO – Ketua DPRD Kota Mojokerto Ery Purwanti melakukan inspeksi mendadak (sidak) di gudang logistik Komisi ...