Selasa
26 November 2024 | 8 : 48

PDIP Ajak Semua Pihak Dukung Kemandirian Desa

pdip-jatim-dony-bojonegoro

pdip-jatim-dony-bojonegoroBOJONEGORO – Sekretaris DPC PDI Perjuangan Bojonegoro, Dony Bayu Setiawan mengatakan, Undang-undang nomor 6 tahun 2014 tentang Desa, memberikan kewenangan yang lebih besar kepada pemerintah desa dalam mengatur desanya.

Menurutnya, tidak bisa semua pihak begitu saja melakukan intervensi desa, termasuk pemerintah kabupaten (pemkab). “UU itu memberikan kewenangan yang kuat kepada desa untuk lebih mandiri,” kata Dony, kepada wartawan, Rabu (23/3/2016).

Politisi yang juga Sekretaris Komisi A DPRD Bojonegoro ini sudah mencermati dinamika pelaksanaan pemerintah desa, termasuk filosofi UU nomor 6 tahun 2014 tentang desa dan peraturan pelaksanaannya.

Dia pun mengajak semua pihak mendukung upaya penguatan kemandirian dan kedaulatan desa tersebut. “Dalam konteks ini, termasuk pemkab, tidak menghambat upaya kreasi desa untuk mengembangkan diri,” ujarnya.

Misalnya desa yang akan membangun pasar atau usaha pemberdayaan, seharusnya tidak perlu dihambat pemkab. “PDI Perjuangan mendorong bupati untuk segera menyusun peraturan bupati (Perbup), tentang pedoman kewenangan hak asal usul dan kewenangan lokal berskala desa,” tandas legislator yang juga Ketua Karang Taruna Kabupaten Bojonegoro itu.

Dia menambahkan, hal ini penting dilakukan untuk memperjelas sejauh mana pemkab bisa masuk ke dalam ranah kewenangan desa. Dengan demikian, semua pihak bisa memahami posisinya dalam penguatan kedaulatan desa, tidak ada yang intervensi atau overlap dalam mengelola desa.

Contoh nyata, sebut Dony, yakni pembangunan Pasar Desa Ngampel, pembahasan draft raperda pengangkatan dan pemberhentian perangkat desa, dan lain sebagainya. Dalam beberapa masalah itu, pihaknya menilai pemkab terlalu jauh menafsirkan perannya dalam tata kelola pemerintahan desa.

“Kami berharap pemkab lebih memahami nafas UU tentang desa, termasuk soal kewenangan, dan supaya mencermati Permendes Nomor 1 tahun 2015 tentang pedoman kewenangan hak asal-usul desa,” harapnya. (goek/*)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

KRONIK

Hari Guru Nasional, Bupati Fauzi Apresiasi Dua Pendidik Raih Prestasi Tingkat Nasional

SUMENEP – Pada peringatan Hari Guru Nasional 2024, Bupati Sumenep, Achmad Fauzi Wongsojudo memberi apresoasi atas ...
KABAR CABANG

Untuk Risma-Gus Hans dan Eri-Armuji, PDIP Surabaya Gelar Doa Bersama dan Santuni Anak Yatim Piatu

SURABAYA – Memasuki hari kedua masa tenang Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pilkada) 2024, Dewan Pimpinan Cabang (DPC) ...
LEGISLATIF

DPRD Surabaya Bentuk Pansus Raperda Pengembangan Ekraf

SURABAYA – Sidang paripurna ketiga DPRD Surabaya pada Senin (25/11/2024) memutuskan pembentukan panitia khusus ...
EKSEKUTIF

Usai Cuti Kampanye, Eri Pastikan Pengerjaan Proyek Strategis di Kota Surabaya

SURABAYA – Setelah dua bulan cuti kampanye Pilkada 2024, Eri Cahyadi kembali ke Balai Kota Surabaya melanjutkan ...
LEGISLATIF

Jaga Kepercayaan Rakyat dan Pastikan Pilkada Berlangsung Demokratis, Pulung Harap APH Netral

SURABAYA – Anggota Komisi III dari Fraksi PDI Perjuangan DPR RI Pulung Agustanto menyoroti pentingnya netralitas ...
KABAR CABANG

Menangkan Pilgub Jatim, DPC Kota Probolinggo Perkuat Saksi

PROBOLINGGO – Memenangkan Risma-Gus Hans di Pilkada Jawa Timur menjadi sebuah harga mati bagi kader PDI Perjuangan ...