Selasa
18 Maret 2025 | 5 : 26

Mbah Sosro Hanya Mengenal Pak Karno

Mbah Sosro

Mbah SosroJAKARTA – Pernah mendengar atau melihat langsung Istana Presiden Republik Indonesia? Dari tujuh presiden yang pernah memimpin negeri ini, siapa yang mengesankan?

“Saya tidak tahu tentang istana presiden. Saya tidak pernah melihat istana,” jawab Mbah Sosro, petani yang sejak lahir 80 tahun lalu sampai saat ini tinggal di sebuah rumah yang dikelilingi sawah di Desa Banjarsari, Kelurahan Sukohardjo, Ngaglik, Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta.

“Saya hanya tahu Pak Karno, presiden (presiden pertama RI, Soekarno). Beliau hebat,” jawabnya berdasarkan pengalamannya mengenal para Presiden Indonesia hingga saat ini.

“Masa Pak Karno sangat menyenangkan. Tidak pernah ada perkara beselan (bahasa Jawa, artinya ’suap’),” kata pria yang hidup menduda sejak delapan tahun lalu ini.

Mbah Sosro punya banyak sawah warisan dari ayahnya. Ia punya anak yang telah menikah. Di dalam rumahnya ada tungku untuk memasak yang menggunakan kayu bakar. Ada sebuah televisi dan seperangkat gamelan. Pendidikannya sekolah menengah pertama, tidak sampai selesai.

Akhir pekan depan, Sabtu, 7 Februari, di sebelah rumah Mbah Sosro, di Banjarsari Homestay, ada acara obrolan ringan mengenai istana presiden dan para penghuninya.

Mbah Sosro, yang disebut sebagai maesenas Desa Banjarsari oleh Hariadi Saptono (dari Bentara Budaya Jakarta), akan ikut ngobrol bersama Direktur Lembaga Penelitian Pendidikan Penerbitan Yogyakarta Ashadi Siregar; budayawan Romo Sindhunata SJ; seniman Djaduk Ferianto; Hariadi Saptono; serta pesinden dan penyanyi seriosa muda Endah Laras.

Kembali ke tanya jawab tentang istana dan para Presiden Indonesia pada Sabtu lalu, Mbah Sosro bercerita tentang pengalaman hidupnya mengurus sawah yang banyak bersinggungan dengan urusan birokrasi pemerintah. “Di masa Pak Karno tidak pernah ada beselan (suap),” ujarnya beberapa kali.

Menurut pengalamannya yang sangat sederhana, budaya suap mulai dirasakan pada masa pemerintahan Presiden Soeharto (presiden kedua RI) hingga saat ini, detik ini.

Djaduk Ferianto, yang baru kembali dari acara workshop tentang musik jazz di Amerika dan punya anak yang diberi nama Presiden, punya impian tersendiri tentang istana dan Presiden RI. “Saya ingin istana rakyat yang hidup di masa Presiden Abdurrahman Wahid atau Gus Dur dan Keraton Yogyakarta pada masa Sultan Hamengku Buwono IX,” ujarnya.

Romo Sindhunata SJ yang belum lama mengadakan acara Revolusi Mental Mengenang Gus Dur di Pedepokan Omah Petruk (tak jauh dari Desa Banjarsari) menulis artikel berjudul “Bayarlah Utang kepada Rakyat”. Majalah Basis yang memuat artikel itu dibagikan kepada pengunjung acara di Omah Petruk akhir tahun lalu.

“Bukan salah Presiden Jokowi (Joko Widodo) dan pemerintahannya jika harus menanggung utang dan wajib nyaur kepada rakyat. Namun, pemerintahan Jokowi akan membuat kesalahan yang sama jika mereka tidak mempunyai dan membangun watak yang memberi. Revolusi mentalnya perlu mengubah watak pemerintah yang maunya hanya mengambil, sampai tega merampas harta rakyat dengan korupsi habis-habisan, menjadi watak pemerintah yang ikhlas dan murah hati dalam memberi,” begitu, antara lain, kata Sindhunata di artikelnya.

“Sudah lama pemerintah hanya mengeruk, sekarang saatnya mereka memberi. Dengan mau memberi itulah mereka akan mulai bisa nyicil nyaur utangnya yang amat banyak dan tak terhitung kepada rakyatnya,” ujar Sindhunata di akhir artikelnya.

Bisa atau tidak pemerintah memberi kepada rakyat? Bagaimana cara memberinya? Cobalah mulai memberantas mafia minyak dan gas (migas). Di sektor migas ini budaya beselan dan korupsi sangat besar. (J Osdar)

Sumber: Kompas

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Artikel Terkini

LEGISLATIF

Sebagian Jalan di Desa Gerih Masih Berlapis Sirtu, Pak Dirman Siap Perjuangkan Peningkatan Infrastruktur

NGAWI – Kondisi jalan di Desa Gerih, Kecamatan Gerih, Kabupaten Ngawi, masih belum sepenuhnya mulus. Sejumlah titik ...
EKSEKUTIF

Susun RPJMD Trenggalek, Mas Ipin Optimalkan Aset untuk Perkuat Fiskal Daerah di Tengah Efisiensi

TRENGGALEK – Bupati Mochamad Nur Arifin menjadi narasumber dalam Forum Konsultasi Publik (FKP) Rancangan Awal ...
LEGISLATIF

Puan Minta Eks Kapolres Ngada Dipecat dari Polri dan Disanksi Seberat-Beratnya!

JAKARTA – Ketua DPR Puan Maharani minta agar eks Kapolres Ngada Kapolres Ngada, AKBP Fajar Widyadharma Lukman ...
KRONIK

Rakor Pengamanan Idulfitri, Bupati Lukman Soroti Lonjakan Arus Mudik dan Balik

BANGKALAN – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bangkalan bersama Polres Bangkalan menggelar rapat koordinasi (rakor) ...
LEGISLATIF

Gelar Reses, Elvita Vetti Komitmen Perjuangkan Pelaku UMKM dan Pendidikan

GRESIK – Anggota DPRD Kabupaten Gresik dari Fraksi PDI Perjuangan Elvita Vetti menggelar reses untuk menyerap ...
KRONIK

Bupati Ipuk Sampaikan LKPJ Tahun 2024 dalam Rapat Paripurna DPRD Banyuwangi

BANYUWANGI – DPRD Kabupaten Banyuwangi menggelar rapat paripurna dengan agenda penyampaian Laporan Keterangan ...