SITUBONDO – Calon Bupati Situbondo Yusuf Rio Wahyu Prayogo blusukan ke Pasar Buduan, Suboh, Kamis (3/10/2024).
Selama di Pasar Buduan, Mas Rio berkeliling dan menyapa satu demi satu pedagang sambil berdialog soal kebutuhan dan kendala yang dialami selama ini.
“Tadi saya cek dan belanja beberapa harga sembako. Sebagian naik, sebagian relatif stabil,” ujar cqlon bupati, Mas Rio.
Pedagang sembako mengeluhkan harga beras yang cukup sering tidak stabil.
Menjawab hal tersebut, Mas Rio memastikan masalah harga sembako akan teratasi saat terpilih menjadi bupati Situbondo periode 2024 sampai 2029. Ia menyampaikan sudah mempersiapkan sebuah program bernama ‘Pakenyang’.
“Itu program pangan murah dan tersedia melalui subsidi stok pangan. Program ini muncul yang diawali dari beberapa kajian dan diskusi. Dengan program ini, kesehatan pangan terjamin,” tegas Mas Rio.
Tidak hanya dialog dengan pedagang, pasangan nomor urut 1 itu juga memborong bubur dan sarapan bersama pedagang serta puluhan warga sekitar yang hendak berbelanja.
“Berhubungan dari rumah tidak sarapan, saya sarapan tajin palappa bersama mereka. Lumayan, seru juga,” ujar Mas Rio.
Ternyata, lanjut Mas Rio, makanan tradisional tersebut potensial sekali. Potensinya dianggap besar jika dikelola dengan baik.
“Rasanya sangat khas, enak sekali. Saya rasa kalau ini dikemas dengan betul bakal jadi dagangan yang sangat menjanjikan,” pungkasnya.(isa/hs)
BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS