Selasa
26 November 2024 | 10 : 40

Lewat Event W20, Batu Promosikan Sebagai Destinasi Agropolitan Internasional

pdip-jatim-220310-batu-w20-2

BATU – Momentum event Women 20 (W20) Indonesia 2022 dimanfaatkan secara maksimal oleh Pemerintah Kota Batu untuk memperkenalkan segala potensi yang dimilikinya.

Mulai dari pariwisata serta infrastruktur pendukungnya, pertumbuhan para pelaku UMKM yang sangat pesat hingga bisa sejajar dengan potensi pertanian yang memang sudah menjadi ikon kota berjuluk De Kleine Switzerland tersebut.

“Kami sangat berbahagia karena di usia ke-20 Tahun Pemerintah Kota Batu, kami mendapat kehormatan menjadi salah satu kota yang ditunjuk sebagai tempat terlaksananya W20 Plenary di Indonesia,” ujar Dewanti Rumpoko di Kota Batu, Rabu (9/3/2022).

Menurutnya, capaian dan torehan yang telah dicapai oleh Kota Batu tidak lain merupakan hasil jerih payah daripada seluruh elemen yang telah bekerja secara konsisten dan bersama-sama mewujudkan visi dan misi Desa Berdaya Kota Berdaya.

“Mewujudkan Kota Batu sebagai pusat Agrowisata Internasional yang berkarakter, berdaya saing dan sejahtera’. Ada tiga sektor unggulan yang menopang perekonomian masyarakat Kota Batu, yaitu sektor pertanian, sektor pariwisata dan UMKM,” bebernya.

Melalui sektor pertanian, Dewanti menjabarkan saat ini Kota Batu menghasilkan produk unggulan hortikultura, apel Batu, jeruk Keprok 55, sayur mayur, tanaman hias, produk olahan sapi dan kopi.

Oleh sebab itu, pihaknya menjalin kerjasama sister city dengan Kota Fukushima di Jepang berdasarkan kepada kesamaan kondisi geografis Kota Batu yang berada di pegunungan.

Sementara di sektor pariwisata, dia mengatakan Kota Batu memiliki potensi alam yang sangat indah khas pegunungan dengan hawa yang sejuk. Hal ini menjadi daya tarik tersendiri bagi wisatawan dan menjadikan Kota Batu sebagai destinasi wisata utama.

“Dan kita bersyukur saat ini, kita telah siap menerima wisatawan. Hal ini karena destinasi wisata kita telah menerapkan CHSE (Cleanliness, Healthy, Security and Environmental Sustainbility) sesuai arahan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Republik Indonesia dan juga keberhasilan Kota Batu dalam melaksanakan vaksinasi yang telah mencapai angka 108,51 persen,” ujarnya.

Sektor UMKM, tambahnya, kami sangat berbahagia karena W20 Plenary kali ini salah satu tujuannya adalah mencapai inklusif ekonomi dengan mendukung UMKM yang dimiliki dan dikelola perempuan.

“Di Kota Batu terdapat 14.368 UMKM dan 70% dimiliki dan dikelola perempuan. Produk terbesar yang dihasilkan UMKM kita yaitu handycraft, batik dan food product. Tentunya hal ini sangat membanggakan,” terang Wakil Ketua DPD PDI Perjuangan Jawa Timur tersebut.

Sebagai tuan rumah, Kota Batu sendiri melihat UMKM Perempuan sebagai salah satu bentuk inklusi ekonomi dan pemberdayaan perempuan yang nyata. Sejauh ini, Dewanti mengutarakan, pihaknya kerap memberi dukungan terhadap tumbuh kembang UMKM.

“Oleh karena itu, dalam momen W20 Planery kali ini, saya berharap akan menghasilkan titik temu dan solusi agar UMKM yang dikelola dan dimiliki perempuan, dapat tumbuh dan berkembang melalui akses layanan keuangan formal yang berkualitas, tepat waktu, lancar, dan aman dengan biaya yang terjangkau,” imbuhnya.

Wali Kota yang akrab disapa Budhe tersebut berharap, dengan adanya pertemuan ini, UMKM perempuan di Kota Batu juga semakin dikenal. Dengan begitu visi memberdayakan desa, bisa dicapai dengan mudah. sebab dalam wacana pemberdayaan, siapapun tidak boleh ditinggal, termasuk perempuan. (ace/pr)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

KRONIK

Hari Guru Nasional, Bupati Fauzi Apresiasi Dua Pendidik Raih Prestasi Tingkat Nasional

SUMENEP – Pada peringatan Hari Guru Nasional 2024, Bupati Sumenep, Achmad Fauzi Wongsojudo memberi apresoasi atas ...
KABAR CABANG

Untuk Risma-Gus Hans dan Eri-Armuji, PDIP Surabaya Gelar Doa Bersama dan Santuni Anak Yatim Piatu

SURABAYA – Memasuki hari kedua masa tenang Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pilkada) 2024, Dewan Pimpinan Cabang (DPC) ...
LEGISLATIF

DPRD Surabaya Bentuk Pansus Raperda Pengembangan Ekraf

SURABAYA – Sidang paripurna ketiga DPRD Surabaya pada Senin (25/11/2024) memutuskan pembentukan panitia khusus ...
EKSEKUTIF

Usai Cuti Kampanye, Eri Pastikan Pengerjaan Proyek Strategis di Kota Surabaya

SURABAYA – Setelah dua bulan cuti kampanye Pilkada 2024, Eri Cahyadi kembali ke Balai Kota Surabaya melanjutkan ...
LEGISLATIF

Jaga Kepercayaan Rakyat dan Pastikan Pilkada Berlangsung Demokratis, Pulung Harap APH Netral

SURABAYA – Anggota Komisi III dari Fraksi PDI Perjuangan DPR RI Pulung Agustanto menyoroti pentingnya netralitas ...
KABAR CABANG

Menangkan Pilgub Jatim, DPC Kota Probolinggo Perkuat Saksi

PROBOLINGGO – Memenangkan Risma-Gus Hans di Pilkada Jawa Timur menjadi sebuah harga mati bagi kader PDI Perjuangan ...