Sabtu
08 Februari 2025 | 12 : 23

Kyai Aziz Restui Perjuangan Jokowi Memimpin NKRI

Jokowi-KH Abd Azis Mansur

Jokowi-KH Abd Azis MansurCALON Presiden dari PDI Perjuangan bersilaturahmi ke kediaman KH Abdul Azis Mansur di Dusun Pacul Gowang Desa dan Kecamatan Diwek, Jombang, Sabtu (3/5) petang.  Datang di rumah Kyai Aziz, panggilan KH Abdul Aziz Manshur, jam 18.30 waktu setempat, Jokowi disambut ratusan santri.

Shalawat dilantunkan para santri sekaligus siswa dari madrasah, tsanawiyah, dan aliyah di Pondok Pesantren Tarbiyatun Nasyi’in itu. Pertemuan Tertutup diikuti Ketua DPP PKB Marwan Jaffar, Wasekjen PDI Perjuangan Ahmad Basarah, Ketua DPP Nasdem Effendi Choiri, Ketua DPW PKB Halim Iskandar, dan Ketua DPD PDI Perjuangan Jawa Timur H Sirmadji Tjondropragolo.

Marwan Jaffar mendampingi Kyai Aziz,  kepada para wartawan usai pertemuan mengatakan, ada beberapa pesan yang disampaikan Kyai Aziz kepada Jokowi. Pertama, agar menanamkan ahlussunah wal jamaah di Indonesia. Sebab, lanjut dia, ahlussunah wal jamaah adalah pengawal bagi keberlangsungan Negara Kesatuan Republik Indonesia.

Kedua, nilai-nilai yang ditanamkan pondok pesantren salaf dan ponpes tradisional untuk terus dilestarikan  melalui pelajaran-pelajaran yang telah disampaikan para kyai.

Ketiga, lanjut Jaffar, Kyai Aziz berpesan jika memilih pemimpin adalah kewajiban bagi rakyat Indonesia. NU sendiri tidak pernah memberontak kepada negara. Lantaran itu Jokowi diharapkan untuk meneruskan kepemimpinan.

“Dan beliau telah memberikan restu kepada Pak Jokowi untuk berjuang memimpin negara ini,” kata Marwan Jaffar disusul anggukan dari Kyai Aziz. (her)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

SEMENTARA ITU...

Eri Minta Wartawan Ikut Memberi Penilaian kepada Calon Kepala Dinas Pemkot Surabaya

SURABAYA – Wali Kota Eri Cahyadi akan melibatkan awak media dalam penilaian calon kepala dinas di jajaran Pemkot ...
SEMENTARA ITU...

Bupati Ony Dukung Festival Dai Cilik, Harap Lahirkan Generasi Berakhlak Mulia

NGAWI – Bupati Ngawi Ony Anwar Harsono mendukung penuh pelaksanaan Festival Dai Cilik yang digelar di Kantor ...
LEGISLATIF

Novita Hardini Soroti Manfaat Investasi PT Hailiang untuk Perekonomian Indonesia

GRESIK – Anggota Komisi VII DPR RI, Novita Hardini, menyoroti keberlanjutan investasi besar yang dilakukan PT ...
LEGISLATIF

Antisipasi Kenaikan Harga Jelang Ramadhan, DPRD Surabaya Siap Pantau Harga Bahan Pokok

SURABAYA – Antisipasi adanya kenaikan harga bahan pokok mendekati bulan puasa Ramadhan, DPRD Kota Surabaya akan ...
KRONIK

Era Baru Bangkalan, Lukman Ajak Masyarakat Bersatu untuk Membangun

BANGKALAN – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Bangkalan menggelar rapat pleno terbuka di kantornya untuk menetapkan ...
LEGISLATIF

Soal Guru Honorer Jombang Tak Lolos PPPK, Totok: Masih Diakomodir Jadi PPPK Paruh Waktu

JOMBANG – Ketua Komisi A DPRD Jombang, Totok Hadi Riswanto minta guru honorer di Jombang tidak khawatir soal ...