Rabu
26 Maret 2025 | 1 : 13

Kota Batu Gelar Festival Burung Nasional

pdip-jatim-festival-burung-kota-batu

BATU – Pemerintah Kota Batu bekerja sama dengan Jawa Timur Park Grup menggelar Festival Burung Nasional di Area Eco Green Park, Desa Oro-oro Ombo.

“Festival burung nasional ini merupakan sarana strategis dalam rangka menggairahkan semangat kepariwisataan Kota Batu menuju target 4 juta wisatawan tahun 2017 ini,” kata Pelaksana Tugas (Plt) Wali Kota Batu Punjul Santoso saat membuka Festival Burung Nasional  Eco Green Park Cup 2017, kemarin.

Menurut Punjul, saat ini Kota Batu sedang mengalami tantangan berat khususnya permasalahan hukum. Tapi, Pemkot Batu beserta seluruh elemen masyarakat termasuk kelompok profesional seperti Jawa Timur Park Grup ini harus tetap fokus dalam memelihara potensi pariwisata yang sudah ada di Kota Batu.

“Sebagai contoh festival burung ini, tidak sekedar dihadiri ratusan peserta dari pelosok nusantara. Tapi juga keluarga peserta dan juga komunitas burung nusantara juga turut hadir di sini dan berwisata di Kota Batu,” papar politisi PDI Perjuangan ini.

Pada kesempatan tersebut, Punjul Santoso didampingi Ketua DPRD Kota Batu Cahyo Edi Purnomo, beberapa pejabat setempat, serta jajaran Direksi Jawa Timur Park Grup.

Selain memberi semangat terkait dunia pariwisata Kota Batu, Punjul juga memperkenalkan wisata Eco Green Park di hadapan peserta.

Eco Green Park adalah salah satu penangkaran ribuan burung dari berbagai varietas yang ada di dunia. Didalamnya juga terdapat wisata edukasi tentang pemeliharaan, pengembangbiakan burung serta penyilangan varietas burung.

“Semoga di tahun mendatang festival burung ini sudah ‘naik kelas’ menjadi festival burung internasional, sehingga dapat mengikutsertakan peserta dari berbagai negara,” harap Punjul. (ven)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Artikel Terkini

KABAR CABANG

Apresiasi Perjuangan Kader pada Pilkada 2024, DPC Kabupaten Blitar Bagikan 3.600 Bingkisan Lebaran

BLITAR – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Kabupaten Blitar menggelar acara buka puasa bersama sekaligus ...
SEMENTARA ITU...

Wujudkan Kabupaten Kediri Bebas Kemiskinan Ekstrem, Mas Dhito Serukan Semangat Sinergitas

KEDIRI – Bertepatan dengan peringatan hari jadi ke-1221 Kabupaten Kediri, Bupati Hanindhito Himawan Pramana ...
LEGISLATIF

Ketua Fraksi PDI Perjuangan Minta Kadis PU BMSDA Jember Pelototi Anggaran Perbaikan Jalan

JEMBER – Ketua Fraksi PDI Perjuangan DPRD Jember Edy Cahyo Purnomo minta Kepala Dinas Pekerjaan Umum (PU) Bina ...
LEGISLATIF

HUT ke-111 Kota Malang, Ketua DPRD Salurkan Santunan kepada 111 Anak Yatim

MALANG – Ketua DPRD Kota Malang Amithya Ratnanggani Siraduhita menyalurkan santunan kepada 111 anak yatim, Selasa ...
EKSEKUTIF

LKPJ 2024 Disetujui, Ning Ita Komitmen Penuhi Rekomendasi DPRD Kota Mojokerto

MOJOKERTO – Wali Kota Ika Puspitasari menghadiri Rapat Paripurna DPRD Kota Mojokerto yang membahas Pengambilan ...
LEGISLATIF

Fery Sudarsono Imbau ASN Tak Gunakan Kendaraan Dinas untuk Mudik ke Luar Daerah

MADIUN – Ketua DPRD Kabupaten Madiun, Fery Sudarsono, mengimbau aparatur sipil negara (ASN) di lingkungan ...