MAGETAN – Informasi masuk diterima Ketua DPC PDI Perjuangan Magetan Sujatno, baru-baru ini. Salah seorang warga Magetan, Junaidi (44 tahun), asal Desa Mojorejo Kecamatan Kawedanan membutuhkan kursi roda lantaran menderita lumpuh layu.
Mendapat kabar yang menyesakkan dada itu, Sujatno pun bersilaturahmi ke rumah keluarga tersebut, Kamis (22/4/2021).
“Kami mohon bantuannya agar anak saya bisa mendapatkan bantuan kursi roda. Agar bisa beraktifitas setidaknya untuk mengambil makan dan minum sendiri. Biar semangat hidupnya kembali pulih” harap Kusni, ayah dari Junaidi kepada Sujatno.
Menurut Kusni, anaknya menderita lumpuh layu sejak 5 tahun lalu. Tepatnya saat sang anak bekerja di Jakarta. Saat di ibu kota itu, anaknya mendadak sakit dan akhirnya menderita lumpuh seperti sekarang ini. “Tidak bisa berjalan. Juga gagal bicara. Junaedi susah mengucapkan kata-kata, tapi dia bisa mendengar dan mengerti pembicaraan kita,” cerita Kusni.
Karena kondisi itu, tambah sang ayah, sehari-harinya Junaidi hanya bisa menyandarkan tubuhnya di kursi kayu yang ada. Dia pun terpaksa harus merangkak dengan menggeser pinggulnya dengan kdua tangannya sebagai pengayuh untuk berpindah dari satu tempat ke tempat lain.

Sujatno datang tak sekadar silaturahmi. Kursi roda seperti dibutuhkan keluarga ini juga ia bawa. “Sedikit bantuan dari kami. Semoga bisa dimanfaatkan sebaik-baiknya untuk kegiatan keseharian Junaidi,” kata pria yang juga Ketua DPRD Magetan ini.
Kepada website DPD PDI Perjuangan Jatim usai dari rumah keluarga Junaidi, Sujatno mengatakan, kegiatan sosial seperti ini sering dilakukan oleh semua kader PDI Perjuangan. Ini sebagai upaya mengejawantahkan visi kerakyatan Partai dalam membantu masyarakat.
“Utamanya membantu rang-orang yang sedang kesusahan. Kita buktikan bahwa visi kerakyatan PDI Perjuangan tidak slogan saja. Partai melalui kader-kadernya benar-benar hadir untuk rakyat,” tegas Sujatno. (rud/hs)
BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS