Kamis
10 Oktober 2024 | 5 : 30

Kabinet Jokowi-JK Diumumkan Sehari Setelah Pelantikan

pdip jatim - jokowi-JK-tjahjo

pdip jatim - jokowi-JK-tjahjoJAKARTA — Kandidat para menteri kabinet pemerintahan Joko Widodo – Jusuf Kalla sudah mulai mengerucut. Presiden terpilih Joko Widodo bakal mengumumkan nama-nama menterinya sehari setelah pelantikan presiden dan wakil presiden.

“Kira-kira 21 Oktober diumumkan,” ungkap Jokowi di Balaikota, Jakarta Pusat, Rabu (15/10/2014) sore.

Sesuai jadwal, Jokowi-JK akan dilantik sebagai Presiden dan Wakil Presiden RI 2014-2019 pada 20 Oktober. “Kenapa setelah dilantik? Ya karena banyak yang ngingetin saya. Kalau diumumkannya sebelum dilantik, etis ndak? Ndak kan?” kata Jokowi.

Soal nama-nama kandidat menteri yang mengisi 33 kementerian, Jokowi masih belum menyebutkan. Dia hanya mengungkapkan, bahwa para kandidat menteri sudah mengerucut. Jika sebelumnya ada lima atau enam calon di satu kementerian, kini telah mengerucut ke satu atau dua nama.

Hingga saat ini, jelas Jokowi, masih berlangsung fit and proper test calon menteri. Hanya, dia merahasiakan waktu dan tempat seleksi calon menteri tersebut.

Jokowi juga memastikan, postur kabinetnya akan diisi 33 kementerian dengan empat kementerian koordinator. Dia yakin, dengan komposisi itu, pemerintahan akan berjalan dengan baik. “Sejauh ini tidak berubah lagi, ya segitu,” ujar Jokowi.

Dengan empat kementerian koordinator, Jokowi yakin akan lebih mengonsolidasikan sekaligus melaksanakan fungsi pengawasan sejumlah kementerian di bawahnya dengan baik. “Supaya kementerian-kementerian bisa terkonsolidasi dengan baik. Proses perencanaan bisa terikuti dengan baik. Sehingga pengawasannya, manajemennya, prosesnya akan lebih kelihatan,” terangnya.

Menurutnya, keberadaan 4 Menko sangat penting bagi jalannya kabinet. Posisi Menko ini akan diisi oleh orang-orang yang memiliki kemampuan mumpuni. “Itu tergantung orangnya. Dibuat Menkonya sepuluh pun kalau orangnya tidak punya kemampuan manajerial ya sulit,” tegasnya. (pri/*)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

SEMENTARA ITU...

Atasi Kebutuhan Kesehatan Warga Terpencil, Inda-Aldi Siapkan Layanan Dokter Keliling

MADIUN – Pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Madiun nomor urut 1, Inda Raya dan Aldi Dwi Prastianto, yang ...
SEMENTARA ITU...

Sambut Revitalisasi Pasar Kembang, Pedagang Sampaikan Dukungan Pada ErJi

SURABAYA – Puluhan pedagang dan pengrajin kue basah dari Pasar Kembang menyatakan dukungannya terhadap pasangan ...
KRONIK

PAC Sumbergempol Gelar Konsolidasi, Target Rekrutmen Saksi Capai 80 Persen

TULUNGAGUNG – Pengurus Anak Cabang (PAC) PDI Perjuangan Kecamatan Sumbergempol, Kabupaten Tulungagung, menggelar ...
KRONIK

Takziah ke Rumah Korban Penganiayaan Suami, Mbak Nia Siap Kawal Hingga Tuntas

SUMENEP – Anggota Fraksi PDI Perjuangan DPRD Sumenep, Nia Kurnia Fauzi, takziah ke rumah Nihayatus Saadah, korban ...
PEMILU

Mas Teguh Dukung Pengembangan Sendang Tirtaarum jadi Wisata Berbasis Lingkungan

BOJONEGORO – Calon bupati dan wakil bupati Bojonegoro, Teguh Haryono dan Farida Hidayati akan terus mendukung ...
PEMILU

Harapan Petani di Sumber kepada Pasangan Zulmi – Rasit

KABUPATEN PROBOLINGGO – Sejumlah petani di kawasan lereng gunung Desa dan Kecamatan Sumber menyampaikan harapannya ...