JAKARTA — Kandidat para menteri kabinet pemerintahan Joko Widodo – Jusuf Kalla sudah mulai mengerucut. Presiden terpilih Joko Widodo bakal mengumumkan nama-nama menterinya sehari setelah pelantikan presiden dan wakil presiden.
“Kira-kira 21 Oktober diumumkan,” ungkap Jokowi di Balaikota, Jakarta Pusat, Rabu (15/10/2014) sore.
Sesuai jadwal, Jokowi-JK akan dilantik sebagai Presiden dan Wakil Presiden RI 2014-2019 pada 20 Oktober. “Kenapa setelah dilantik? Ya karena banyak yang ngingetin saya. Kalau diumumkannya sebelum dilantik, etis ndak? Ndak kan?” kata Jokowi.
Soal nama-nama kandidat menteri yang mengisi 33 kementerian, Jokowi masih belum menyebutkan. Dia hanya mengungkapkan, bahwa para kandidat menteri sudah mengerucut. Jika sebelumnya ada lima atau enam calon di satu kementerian, kini telah mengerucut ke satu atau dua nama.
Hingga saat ini, jelas Jokowi, masih berlangsung fit and proper test calon menteri. Hanya, dia merahasiakan waktu dan tempat seleksi calon menteri tersebut.
Jokowi juga memastikan, postur kabinetnya akan diisi 33 kementerian dengan empat kementerian koordinator. Dia yakin, dengan komposisi itu, pemerintahan akan berjalan dengan baik. “Sejauh ini tidak berubah lagi, ya segitu,” ujar Jokowi.
Dengan empat kementerian koordinator, Jokowi yakin akan lebih mengonsolidasikan sekaligus melaksanakan fungsi pengawasan sejumlah kementerian di bawahnya dengan baik. “Supaya kementerian-kementerian bisa terkonsolidasi dengan baik. Proses perencanaan bisa terikuti dengan baik. Sehingga pengawasannya, manajemennya, prosesnya akan lebih kelihatan,” terangnya.
Menurutnya, keberadaan 4 Menko sangat penting bagi jalannya kabinet. Posisi Menko ini akan diisi oleh orang-orang yang memiliki kemampuan mumpuni. “Itu tergantung orangnya. Dibuat Menkonya sepuluh pun kalau orangnya tidak punya kemampuan manajerial ya sulit,” tegasnya. (pri/*)
BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS