Selasa
26 November 2024 | 6 : 32

Jalan Naik Turun Berkelok dan Gelap Gulita, Warga Desa Pocol Minta Dipasang PJU

pdip-jatim-211024-slamet-ngawi-reses

NGAWI – Anggota Fraksi PDI Perjuangan DPRD Kabupaten Ngawi, Slamet Riyanto mengungkapkan, beberapa titik di ruas jalan antara Sine – Wonosari, wilayah Desa Pocol, Sine, Ngawi, saat malam hari kondisinya gelap gulita.

Menurut Slamet, kondisi tersebut cukup membahayakan pengguna jalan, mengingat kondisi jalan yang naik turun dan banyak kelokan.

Warga pun sambat kepada dirinya. Mereka ingin akses utama itu dipasang lampu penerangan jalan umum (PJU).

Keluh kesah itu, disampaikan warga kepada Slamet Riyanto saat melaksanakan reses di Dapil IV, tepatnya di Balai Desa Pocol, Kecamatan Sine, Kamis lalu. Kegiatan itu dihadiri kepala desa dan perangkat desa setempat, tokoh masyarakat, dan pengurus ranting PDI Perjuangan Desa Pocol.

“Warga menyampaikan, kondisi jalan saat malam hari cukup gelap dan membahayakan pengguna jalan. Mereka ingin jalur itu dipasang PJU,” beber Slamet Riyanto, Minggu (24/10/2021).

Menanggapi hal tersebut, pihaknya bakal mengupayakan pemasangan JPU di titik-titik jalur yang dianggap rawan dan berbahaya.

“Itu nanti akan jadi PR kami, dan akan kami komunikasikan dengan dinas terkait. Kami juga berharap aspirasi masyarakat ini bisa terealisasikan, rasa aman saat melintasi jalan itu hak dan kebutuhan kita semua, termasuk penerangan jalan,” tuturnya.

Selain soal PJU, aspirasi masyarakat yang dititipkan ke Ketua Komisi IV DPRD Kabupaten Ngawi itu, d iantaranya soal pemeliharaan berkala ruas jalan Sine – Wonosari dan normalisasi drainase, pembangunan jaringan irigasi tersier Desa Pocol, pembangunan jalan lingkungan Dusun Kusumo Rejo, dan pembangunan fasilitas MCK di Desa Pocol.

“Selain itu ada juga aspirasi terkait penganggaran uang pesangon di APBD untuk perangkat desa yang pensiun,” ucap Slamet.

“Bagaimanapun juga, kita tidak boleh menolak aspirasi masyarakat. Kita harus menerimanya dan akan memperjuangkan agar bisa terealisasikan,” tambah dia. (mmf/pr)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

KRONIK

Hari Guru Nasional, Bupati Fauzi Apresiasi Dua Pendidik Raih Prestasi Tingkat Nasional

SUMENEP – Pada peringatan Hari Guru Nasional 2024, Bupati Sumenep, Achmad Fauzi Wongsojudo memberi apresoasi atas ...
KABAR CABANG

Untuk Risma-Gus Hans dan Eri-Armuji, PDIP Surabaya Gelar Doa Bersama dan Santuni Anak Yatim Piatu

SURABAYA – Memasuki hari kedua masa tenang Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pilkada) 2024, Dewan Pimpinan Cabang (DPC) ...
LEGISLATIF

DPRD Surabaya Bentuk Pansus Raperda Pengembangan Ekraf

SURABAYA – Sidang paripurna ketiga DPRD Surabaya pada Senin (25/11/2024) memutuskan pembentukan panitia khusus ...
EKSEKUTIF

Usai Cuti Kampanye, Eri Pastikan Pengerjaan Proyek Strategis di Kota Surabaya

SURABAYA – Setelah dua bulan cuti kampanye Pilkada 2024, Eri Cahyadi kembali ke Balai Kota Surabaya melanjutkan ...
LEGISLATIF

Jaga Kepercayaan Rakyat dan Pastikan Pilkada Berlangsung Demokratis, Pulung Harap APH Netral

SURABAYA – Anggota Komisi III dari Fraksi PDI Perjuangan DPR RI Pulung Agustanto menyoroti pentingnya netralitas ...
KABAR CABANG

Menangkan Pilgub Jatim, DPC Kota Probolinggo Perkuat Saksi

PROBOLINGGO – Memenangkan Risma-Gus Hans di Pilkada Jawa Timur menjadi sebuah harga mati bagi kader PDI Perjuangan ...