Minggu
23 Maret 2025 | 5 : 49

Jaga Stabilitas Harga Pangan, Pemkab Ngawi Gencar Operasi Pasar

Picsart_23-10-25_17-25-19-902_copy_1152x648

NGAWI – Untuk menjaga stabilitas harga sembilan bahan pokok di paruh akhir tahun 2023, Pemkab Ngawi rutin menggelar operasi pasar. Pasar murah untuk melindungi konsumen digelar di sejumlah kecamatan yang ada di Kabupaten Ngawi.

Seperti operasi pasar di halaman Kecamatan Karangjati. Sejumlah bahan pokok, seperti beras, bahan dapur, minyak goreng dijual dengan harga dibawah pasar. Momen itu, dimanfaatkan para warga untuk berburu kebutuhan harian dengan harga murah.

Wakil Bupati Ngawi Dwi Rianto Jatmiko saat dikonfirmasi awak media menyatakan, operasi pasar murah dilaksanakan di sejumlah tempat. Acara itu menjadi sebuah rangkaian untuk menjaga stabilitasi harga bahan pokok yang biasanya melambung jelang tutup tahun.

“Tujuannya untuk melindungi konsumen. Tentu saja untuk stabilisasi harga kebutuhan pokok, dimana itu berpengaruh terhadap inflasi,” kata Wabup Antok, Rabu (25/10/2023).

Soal stabilitas harga bahan pokok, Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Ngawi itu bicara, hal itu perlu dilakukan demi melindungi konsumen. Itu dilakukan dengan memberi jaminan bagi masyarakat terhadap harga-harga kebutuhan, seperti beras, bumbu dapur, dan lain sebagainya agar tetap terbeli.

“Dengan adanya operasi pasar ini, perlindungan konsumen bisa tercapai dengan baik. Serta inflasi juga terkendali,” ujar Wabup Antok.

Wabup Antok juga berbicara mengenai stok beras di Kabupaten Ngawi. Menurutnya, kondisi stok bahan pokok itu di Ngawi masih cukup. Di samping itu, di sejumlah wilayah di Kabupaten Ngawi juga sudah memasuki masa panen.

“Stok beras sangat aman. Cadangan di Bulog juga aman. Saat ini juga sudah memasuki masa panen, dibeberapa titik. Khususnya beras, Ngawi aman-aman saja,” tandas Wakil Bupati Ngawi Dwi Rianto Jatmiko.

Sementara itu, Partini salah satu warga mengaku senang dengan kehadiran pasar murah di Kecamatan Karangjati. Menurutnya, kehadiran pasar murah cukup membantu perekonomiannya.

“Ada selisih harga yang lebih murah ketimbang harga pasaran. Sangat membantu saya,” ungkap Partini yang mengaku mengantre sejak pukul 08:00 WIB itu.

Di pasar murah tersebut, Partini membeli kebutuhan dapur harga murah. Seperti beras, telur, bumbu dapur, hingga sayur mayur. Dia mengaku mendapat selisih harga antara Rp1.000 hingga Rp3.000 dibanding harga pasaran.

Operasi pasar murah dilakukan Pemkab Ngawi untuk menghadapi kenaikan harga kebutuhan pokok. Sejumlah harga sembako dipangkas lebih murah dibandingkan harga pasaran. Operasi pasar di Kabupaten Ngawi digelar di sejumlah titik untuk melindungi para konsumen. (amd/hs)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

SEMENTARA ITU...

Jelang Lebaran, Erma Bagikan 350 Bingkisan Sembako kepada Petani Perkebunan Kruwuk Blitar

BLITAR – Anggota Fraksi PDI Perjuangan DPRD Provinsi Jawa Timur, Erma Susanti, membagikan 350 bingkisan Lebaran ...
KRONIK

Gus Mufti Safari Ramadan di Probolinggo, Temu Kader dan Beri Santunan Anak Yatim Piatu

KOTA PROBOLINGGO – Ramadan menjadi momentum bagi Legislator PDI Perjuangan dr. Mufti Anam untuk menyapa para kader ...
KABAR CABANG

Pompa Semangat KSB Ranting, Sodik: PDI Perjuangan Konsisten Lakukan Pendidikan Politik

TULUNGAGUNG – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Kabupaten Tulungagung menggelar Sosialisasi 4 Pilar ...
SEMENTARA ITU...

Bupati Malang Bagi-bagi Takjil dan Buka Puasa bareng Warga di Terminal

MALANG – Bupati Malang HM Sanusi tak segan turun jalan untuk melakukan kegiatan sosial berbagi takjil hingga buka ...
LEGISLATIF

Reses di Bulan Ramadan, Buwang Serap Aspirasi Warga dan Santuni Anak Yatim

LAMONGAN – Anggota DPRD Lamongan Fraksi PDI Perjuangan Ahmad Umar Buwang SH menggelar Reses Tahap I tahun 2025. ...
KRONIK

Bupati Lukman Lakukan Patroli Malam, Tinjau Situasi Keamanan Jelang Lebaran

BANGKALAN – Menjelang Hari Raya Idulfitri 2025, Bupati Bangkalan, Lukman Hakim, ikut terjun langsung ke lapangan ...