
KABUPATEN PROBOLINGGO – Pemberian layanan pendidikan anak usia dini (PAUD) akan bisa terwujud jika dilakukan sinergi oleh seluruh pihak. Hal itu dikatakan Bunda PAUD Kabupaten Probolinggo, Hj Nunung Nurdiana Timbul Prihanjoko, Rabu (22/9/2021).
Hj Nunung Nurdiana usai mendapatkan amanah sebagai Bunda PAUD Kabupaten Probolinggo mengatakan, terdapat program-program untuk dijalankan demi mendukung layanan Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD).
“Tentunya harus ada sinergi dan kolaborasi semua pihak di Kabupaten Probolinggo dalam melaksanakan layanan Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD),” jelas Hj Nunung Nurdiana, istri dari Plt Bupati Timbul Prihanjoko.
Layanan dan bimbingan kepada anak usia dini, seperti disampaikan istri dari kader PDI Perjuangan Timbul Prihanjoko pada berbagai kesempatan, bukan semata menjadi tanggungjawab pemerintah dan lembaga PAUD saja. Tetapi orang tua dan masyarakat harus berkomitmen berperan aktif memberikan dukungan dan bimbingan yang baik kepada anak.
“Jangan pernah berkata kasar di depan anak. Dan hal-hal yang baik diajarkannya, tentu memberikan dorongan dan semangat kepada anak. Agar anak memiliki kemampuan dan peningkatan tumbuh kembang menjadi anak yang cerdas dan mandiri,” katanya.
Pada Senin (20/9), Hj Nunung Timbul Prihanjoko termasuk salah seorang dari 35 Ketua Tim Penggerak PKK se-Jawa Timur yang dikukuhkan secara langsung oleh Gubernur Khofifah Indar Parawansa sebagai Bunda PAUD. (drw/hs)
BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS