Selasa
26 November 2024 | 3 : 36

Gelar Vaksinasi di Pondok Pesantren, Fauzi Optimis Capai Target

PDIP-Jatim-Bupati-Fauzi-08062021

SUMENEP – Ratusan santri Pondok Pesantren (Ponpes) Mathlabul Ulum Desa Jambu, Kecamatan Lenteng, Kabupaten Sunenep, Jawa Timur, antusias mengikuti serbuan vaksinasi serentak yang diselenggarakan oleh Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sumenep.

Sebelum vaksinasi dilaksanakan Forkopimda Kabupaten Sumenep bersama pengasuh Ponpes Mathlabul Ulum terlebih dahulu mengikuti video conference bersama Panglima TNI dan Kapolri.

Bupati Sumenep, Achmad Fauzi, mengatakan, kegiatan hari ini merupakan giat dengan panglima TNI dan Kapolri yang dilakukan di beberapa titik seluruh Jawa timur. Tujuannya untuk melakukan percepatan vaksinasi guna memberikan perlindungan kepada masyarakat terhadap penyebaran virus Covid-19.

“Untuk hari ini, ada 4 titik, yakni Polres Sumenep, SMA 1 Batuan, Ponpes Mathlabul Ulum, dan Ponpes Annuqayah Guluk-Guluk,” jelasnya, Sabtu (11/9/2011).

Ketua DPC PDI Perjuangan Sumenep ini menegaskan, dirinya optimis capaian vaksinasi Covid-19 di Sumenep dapat mencapai target, meskipun saat ini Kabupaten Sumenep menempati posisi kedua dari bawah di Jawa Timur.

“Kita akan kejar terus, pokoknya kita optimis bulan ini harus naik supaya herd immunity bisa terbentuk,” pungkasnya.

Sementara itu, Haikal Yusuf, salah satu santri asal Desa Pakandangan mengatakan, dirinya merasa senang setelah mendapat vaksin pertama. Mula mula, dia merasa takut dan was-was akan divaksin, setelah melihat teman-teman yang sudah divaksin tidak terjadi apa-apa, bahkan saling bercanda setelah divaksin, baru dia memberanikan diri divaksin.

”Awalnya takut, ternyata tidak sakit. Bersyukur saya bersama teman-teman mendapatkan vaksinasi pertama dari program vaksin ini,” ujarnya.

Selain melaksanakan vaksinasi, Forkopimda Sumenep juga memberikan bantuan sosial berupa tali asih dan sembako kepada masyarakat yang sudah selesai divaksin. (set)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

KRONIK

Hari Guru Nasional, Bupati Fauzi Apresiasi Dua Pendidik Raih Prestasi Tingkat Nasional

SUMENEP – Pada peringatan Hari Guru Nasional 2024, Bupati Sumenep, Achmad Fauzi Wongsojudo memberi apresoasi atas ...
KABAR CABANG

Untuk Risma-Gus Hans dan Eri-Armuji, PDIP Surabaya Gelar Doa Bersama dan Santuni Anak Yatim Piatu

SURABAYA – Memasuki hari kedua masa tenang Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pilkada) 2024, Dewan Pimpinan Cabang (DPC) ...
LEGISLATIF

DPRD Surabaya Bentuk Pansus Raperda Pengembangan Ekraf

SURABAYA – Sidang paripurna ketiga DPRD Surabaya pada Senin (25/11/2024) memutuskan pembentukan panitia khusus ...
EKSEKUTIF

Usai Cuti Kampanye, Eri Pastikan Pengerjaan Proyek Strategis di Kota Surabaya

SURABAYA – Setelah dua bulan cuti kampanye Pilkada 2024, Eri Cahyadi kembali ke Balai Kota Surabaya melanjutkan ...
LEGISLATIF

Jaga Kepercayaan Rakyat dan Pastikan Pilkada Berlangsung Demokratis, Pulung Harap APH Netral

SURABAYA – Anggota Komisi III dari Fraksi PDI Perjuangan DPR RI Pulung Agustanto menyoroti pentingnya netralitas ...
KABAR CABANG

Menangkan Pilgub Jatim, DPC Kota Probolinggo Perkuat Saksi

PROBOLINGGO – Memenangkan Risma-Gus Hans di Pilkada Jawa Timur menjadi sebuah harga mati bagi kader PDI Perjuangan ...