Selasa
26 November 2024 | 3 : 18

DPD Jatim Harap Banteng Pacitan Kembalikan Kejayaan Partai Seperti 1999

pdip-jatim-deni-musancab-pacitan-080421-1

PACITAN – Wakil Ketua Bidang Pemenangan Pemilu DPD PDI Perjuangan Jawa Timur Deni Wicaksono membuka rangkaian Musyawarah Anak Cabang (Musancab) PDI Perjuangan se-Kabupaten Pacitan, di Balai Pertemuan Kelurahan Ploso, Kecamatan Pacitan, Kamis (8/4/2021).

Menurut Deni, musancab merupakan kegiatan DPD PDI Perjuangan melakukan reorganisasi dan restrukturisasi tingkat Pengurus Anak Cabang. Kabupaten Pacitan menjadi wilayah ke-19 yang melaksanakan Musancab dari 38 kabupaten dan kota di seluruh Jawa Timur.

“Hari ini kami reorganisasi dan restrukturisasi terkait kepengurusan anak cabang di wilayah masing-masing kecamatan. Alhamdulillah, Pacitanmenjadi kabupaten ke 19 setelah kita melakukan 18 Musancab di kabupaten kota lain se Jawa Timur,” jelas Deni.

Politisi yang juga anggota Fraksi PDI Perjuangan DPRD Provinsi Jawa Timur ini berharap dengan dibentuknya kepengurusan baru di tingkat PAC akan membuat soliditas kader PDI Perjuangan semakin kuat.

“Dengan dibentuknya kepengurusan yang baru semoga kader-kader PDI Perjuangan di Kabupaten Pacitan bisa solid, struktur bisa bergerak lebih baik lagi, lebih militan dan lebih loyal agar PDI Perjuangan khususnya di Pacitan bisa lebih besar lagi,” sebutnya.

Kepala Badan Pemenangan Pemilu DPD PDIP Jatim ini juga menyebutkan bahwa dirinya juga ingin kepengurusan PAC yang baru ini bisa menggembalikan kejayaan di tahun 1999. Ketika itu PDI Perjuangan mendapatkan suara terbanyak dalam pemilihan umum di Pacitan.

“Kami DPD PDI Perjuangan Jawa Timur berharap bisa mengembalikan kejayaan PDI Perjuangan di Pacitan seperti tahun-tahun terdahulu khusunya di Tahun 1999,” ujar Deni

Sementara itu Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Pacitan Eko Setyoranu  berpesan kepada kepengurusan PAC yang baru untuk tidak meninggalkan senior-senior Partai.

“Jangan sekali-kali meninggalkan senior Partai, karena mereka turut berperan dalam membesarkan Partai ini,” imbau Eko. (ardy)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

EKSEKUTIF

Meski Tak Dianggarkan, Bupati Mas Ipin Pastikan Makan Siang Bergizi Tetap Jalan

TRENGGALEK – Bupati Trenggalek, Mochamad Nur Arifin memastikan program makan siang bergizi akan dijalankan di ...
EKSEKUTIF

Jelang Hari Jadi ke-1264 Kabupaten Malang, Bupati Sanusi Ziarah ke Makam Ki Ageng Gribig

MALANG – Bupati Malang, Muhammad Sanusi, menghadiri kegiatan doa bersama menjelang peringatan Hari Jadi ke-1264 ...
KRONIK

Hari Guru Nasional, Bupati Fauzi Apresiasi Dua Pendidik Raih Prestasi Tingkat Nasional

SUMENEP – Pada peringatan Hari Guru Nasional 2024, Bupati Sumenep, Achmad Fauzi Wongsojudo memberi apresoasi atas ...
KABAR CABANG

Untuk Risma-Gus Hans dan Eri-Armuji, PDIP Surabaya Gelar Doa Bersama dan Santuni Anak Yatim Piatu

SURABAYA – Memasuki hari kedua masa tenang Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pilkada) 2024, Dewan Pimpinan Cabang (DPC) ...
LEGISLATIF

DPRD Surabaya Bentuk Pansus Raperda Pengembangan Ekraf

SURABAYA – Sidang paripurna ketiga DPRD Surabaya pada Senin (25/11/2024) memutuskan pembentukan panitia khusus ...
EKSEKUTIF

Usai Cuti Kampanye, Eri Pastikan Pengerjaan Proyek Strategis di Kota Surabaya

SURABAYA – Setelah dua bulan cuti kampanye Pilkada 2024, Eri Cahyadi kembali ke Balai Kota Surabaya melanjutkan ...