TUBAN – DPC PDI Perjuangan Tuban menggelar rapat cabang diperluas di Kantor DPC Partai, Jl Teuku Umar, Karangrejo, Tuban, Rabu (21/9/2022).
Acara bertajuk Pemantapan Pelaksanaan Sistem Pemenangan Elektoral Terpimpin Berbasis Gotong Royong yang Bertumpu pada Kekuatan Mesin Partai KomandanTe Stelsel dihadiri seluruh pengurus DPC dan fraksi DPRD Tuban. Juga Ketua, Sekretaris, dan Bendahara PAC-se Kabupaten Tuban.
Sejumlah pengurus DPD PDI Perjuangan Jatim hadir dan memberikan pengarahan pada acara itu. Antara lain Ketua DPD Kusnadi, Wakil Ketua Bidang (WKB) Pemenangan Pemilu Deni Wicaksono, dan WKB Kebudayaan Ony Setiawan. Hadir pula anggota DPRD Jatim, Go Tjong Ping.
Ketua DPD Kusnadi dalam pengarahannya menyampaikan, Partai melalui Kongres ke-V PDI Perjuangan di Bali telah menetapkan kemenangan pemilu ketiga kalinya secara beruntun atau hattrick pada Pemilu 2024.
“Kita harus senantiasa mengikuti amanah perintah DPP Partai, fokus dan tidak meremehkan apapun yang sudah seharusnya menjadi pekerjaan kita,” ujar Kusnadi.
Lanjut pria yang juga menjabat sebagai Ketua DPRD Jawa Timur itu, diperlukan keseriusan dan riang gembira untuk mewujudkan amanah Partai.
“Tidak hanya itu, kita juga harus serius, namun dijalani dengan penuh riang gembira agar tidak menjadi beban,”lanjutnya.
Tidak hanya itu, politisi senior PDI Perjuangan juga menuturkan kunci kemenangan partai adalah gotong royong.
“Gotong royong memang tidak mudah, tetapi bukan tidak mungkin. Pertama yang perlu dilakukan adalah dengan menyatukan pikiran, lalu perasaan, dengan cara silaturahmi,” paparnya.
“Bersilaturahmi-lah dengan sesama pengurus dan kader. Di sini PAC menjadi tonggak utamanya, jangan sampai tarung antar sesama kader,” cetusnya.
Sementara itu, Ketua DPC PDI Perjuangan Tuban, Andhi Hartanto mewakili seluruh kader menyatakan kesiapan untuk mendukung kemenangan partai pada 2024 mendatang.
“Tidak ada kata lain selain siap dan solid bergerak. Dari Tuban kita targetkan 2 DPRD Provinsi, 10 DPRD Kabupaten. Hanya satu, semua harus bergerak bersama untuk PDI Perjuangan,” pungkasnya. (yols/hs)
BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS