Sabtu
19 April 2025 | 4 : 28

Bamusi Ajak Para Pemuka Agama Bergotong-Royong Hadapi Pandemi Covid-19

PDIP-Jatim-Prof-Hamka-Haq-18082021

JAKARTA – Baitul Muslimin Indonesia (Bamusi) PDI Perjuangan menyelenggarakan kegiatan webinar kebangsaan lintas agama dengan tema “Posisi Sentral Pemuka Agama dalam Mendorong Umat Menyukseskan Penanggulangan Pandemi Covid-19” pada Rabu (18/8/2021).

Ketua Umum DPP Bamusi, Prof. Dr. H. Hamka Haq, M.A, mengungkapkan, webinar ini bertujuan untuk menggalang dan meningkatkan kebersamaan antarpemuka agama yang ada di tanah air.

“Memperkokoh persatuan, meningkatakan kegotong-royongan, dan menyatukan persepsi untuk masing masing membina menyadarkan umat kita masing-masing,” ungkap Prof. Hamka dalam sambutan pembukaannya.

Dalam kegiatan ini, turut hadir Menteri Agama Republik Indonesia, KH. Yaqut Cholil Qoumas, Wakil Ketua MPR RI, Dr. Achmad Basarah, dan para perwakilan dari masing-masing ormas keagamaan yang ada di Indonesia.

Menurut Prof Hamka, secara khusus, melalui terselenggaranya kegiatan ini dapat mempersuasi umat masing-masing agama untuk bisa mematuhi imbauan pemerintah untuk secara bersama-sama menangani wabah Covid-19.

“Pemuka agama dapat meng-counter berbagai isu, terkait berbagai komentar, berbagai pendapat di media sosial, yang hampir saja memprovokasi dan membuat jarak antara pemerintah dan rakyat,” tegasnya.

Dukungan para pemuka agama, lanjut dia, merupakan kekuatan besar Bangsa Indonesia untuk melawan pandemi Covid-19. Sekaligus webinar ini hendak memberikan refleksi perjuangan para pahlawan bangsa yang berjuang dengan seluruh keringat dan darah meraih kemerdekaan.

Karena itu, harap Prof Hamka, melalui semangat persatuan berdasarkan gotong-royong dan kebersamaan seluruh elemen bangsa yang berjuang mati-matian tanpa memperhatikan agama apapun, Bangsa Indonesia pasti mampu melalui masa pandemi Covid-19. “Maka, dengan semangat kegotong-royongan itu, kita rajut kembali, semangat kebersamaan kita tegakkan kembali, semakin memperkokoh kembali,” jelasnya. (yolan)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

SEMENTARA ITU...

Sumrambah Dorong DPRD Jatim dan Undar Terlibat dalam Pengembangan Kampung Adat Segunung

JOMBANG – Pembangunan Kampung Adat Segunung di Desa Segunung, Kecamatan Wonosalam, Kabupaten Jombang, terus ...
EKSEKUTIF

Penuhi Kebutuhan Telur dan Sayur, Surabaya Gandeng Kota Blitar

SURABAYA – Pemkot Surabaya terus berupaya menekan inflasi. Salah satu langkah konkret yang tengah dilakukan adalah ...
KRONIK

Bupati Sugiri Tinjau Jembatan Ambrol, Juli atau Agustus Bisa Dibangun

PONOROGO – Ambrolnya Jembatan Mingging di Desa Grogol, Kecamatan Sawoo, Ponorogo, pada 28 Maret lalu, mendapatkan ...
KABAR CABANG

DPC Tulungagung Terima Kunjungan Mahasiswa UIN Sayyid Ali Rahmatullah

TULUNGAGUNG – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Kabupaten Tulungagung menerima kunjungan Mahasiswa ...
KRONIK

Konsisten, Banyuwangi 13 Tahun Berturut-turut Raih WTP

BANYUWANGI – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Banyuwangi kembali menunjukkan kinerja positif pengelolaan keuangan ...
LEGISLATIF

Puan Maharani Soroti Kekerasan Seksual yang Dilakukan Tenaga Medis

JAKARTA – Ketua DPR RI Puan Maharani menyoroti kekerasan seksual yang diduga dilakukan tenaga medis, khususnya ...