Selasa
26 November 2024 | 10 : 31

Dihadiri Megawati, Keluarga Puan Beri Santunan kepada Anak Yatim Piatu di Masjid Attaufiq

pdip-jatim-230405-pm-ramadhan-1

JAKARTA – Ketua DPR RI Puan Maharani memberikan santunan kepada para anak yatim piatu. Acara pemberian santunan itu digelar di Masjid At-Taufiq, Lenteng Agung, Jakarta Selatan, Rabu (5/4/2023).

Puan mengatakan, acara santunan ini digelar dengan tujuan untuk berbagi rezeki di bulan Ramadhan. “Intinya adalah di bulan Ramadhan ini kita dapat berkah yang baik, diberi kesehatan yang baik, dan bisa berbagi dengan adik-adik panti asuhan,” kata Puan.

Dia pun berterima kasih kepada semua pihak yang mendukung terselenggaranya acara pemberian santunan ini.

Puan turut mendoakan para anak yatim piatu serta seluruh hadirin bisa mendapatkan berkah di bulan Ramadhan yang suci ini. “Insya Allah, bulan Ramadhan ini akan memberi berkah bagi kita semua,” ucap Ketua DPP PDI Perjuangan tersebut.

Usai menyampaikan sambutan singkatnya, Puan pun langsung memberikan santunan berupa amplop dan goodie bag kepada perwakilan anak panti asuhan.

Puan yang mengenakan pakaian muslim bernuansa hitam itu tampak tak canggung saat berinteraksi dengan para anak yatim piatu tersebut. Puan bahkan sempat merangkul anak perempuan yang berdiri di sampingnya saat sesi foto bersama.

Turut hadir dalam acara itu Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri bersama sejumlah jajaran elite PDI-P seperti Pramono Anung, Yasonna Laoly, Sekjen Hasto Kristiyanto, Bambang Wuryanto, dan Ahmad Basarah, Ketua Umum PP Bamusi Hamka Haq dan Sekretaris Umum PP Bamusi Nasyirul Falah Amru (Gus Falah)

Hadir pula Sekjen Muhammadiyah Abdul Mu’ti hingga Kepala Badan Intelijen Negara Budi Gunawan.

Selain santunan, acara itu juga diisi berbagai kegiatan keagamaan mulai dari khataman Al-Quran, shalat berjamaah, ceramah, hingga buka puasa dan shalat tarawih bersama. (goek)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

KRONIK

Hari Guru Nasional, Bupati Fauzi Apresiasi Dua Pendidik Raih Prestasi Tingkat Nasional

SUMENEP – Pada peringatan Hari Guru Nasional 2024, Bupati Sumenep, Achmad Fauzi Wongsojudo memberi apresoasi atas ...
KABAR CABANG

Untuk Risma-Gus Hans dan Eri-Armuji, PDIP Surabaya Gelar Doa Bersama dan Santuni Anak Yatim Piatu

SURABAYA – Memasuki hari kedua masa tenang Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pilkada) 2024, Dewan Pimpinan Cabang (DPC) ...
LEGISLATIF

DPRD Surabaya Bentuk Pansus Raperda Pengembangan Ekraf

SURABAYA – Sidang paripurna ketiga DPRD Surabaya pada Senin (25/11/2024) memutuskan pembentukan panitia khusus ...
EKSEKUTIF

Usai Cuti Kampanye, Eri Pastikan Pengerjaan Proyek Strategis di Kota Surabaya

SURABAYA – Setelah dua bulan cuti kampanye Pilkada 2024, Eri Cahyadi kembali ke Balai Kota Surabaya melanjutkan ...
LEGISLATIF

Jaga Kepercayaan Rakyat dan Pastikan Pilkada Berlangsung Demokratis, Pulung Harap APH Netral

SURABAYA – Anggota Komisi III dari Fraksi PDI Perjuangan DPR RI Pulung Agustanto menyoroti pentingnya netralitas ...
KABAR CABANG

Menangkan Pilgub Jatim, DPC Kota Probolinggo Perkuat Saksi

PROBOLINGGO – Memenangkan Risma-Gus Hans di Pilkada Jawa Timur menjadi sebuah harga mati bagi kader PDI Perjuangan ...