SUMENEP – DPC PDI Perjuangan menggelar Pendidikan Politik dan Konsolidasi Internal Pemenangan Pemilu 2024 di kantor DPC setempat, Sabtu (17/9/2022).
Ketua DPC PDI Perjuangan Sumenep, Achmad Fauzi, mengatakan pihaknya perlu memperkuat konsolidasi dan rekrutmen calon anggota legislatif (caleg) yang lebih selektif.
“Sekarang proses pendaftaran melalui online. DPP ingin lebih selektif dalam menempatkan seseorang sebagai caleg PDI Perjuangan,” ujarnya.
Fauzi juga menyampaikan, pada Pemilu 2024, Partainya punya target 10 kursi. Karena itu, tambah Fauzi, pihaknya akan menempatkan caleg-caleg berdasarkan data yang berasal dari survey internal.
“Kita akan survey para caleg kita. Kita tidak ingin sembarangan menempatkan orang. Sehingga, pada Pemilu 2024 gerak Partai benar-benar taktis. Benar-benar bisa memenangkan hati rakyat untuk meraih hattrick kemenangan di Pemilu 2024,” jelasnya.
Pria yang juga menjabat Bupati Sumenep itu meminta kepada jajarannya untuk turun ke masyarakat dan berkomunikasi dengan para tokoh di luar Partai.
“Seluruh elemen Partai harus bergerak. Menyapa dan mendengarkan aspirasi masyarakat. Pengurus Partai harus senantiasa menjalin silaturrahim dengan para kiai, para tokoh di luar Partai,” terangnya.
Sementara Sekretaris DPC PDI Perjuangan Sumenep, Abrari, menambahkan, Partainya akan mengonsolidasi para caleg dengan semangat gotong-royong. Selain punya komitmen membesarkan Partai, tambah Abrari, para caleg harus mampu berbagi zona dan tugas.
“Para caleg tentunya harus punya semangat memenangkan Partai. Mereka harus bergotong-royong untuk meraih suara sebanyak-banyaknya. Tentunya dengan strategi yang terkoordinir dan satu komando,” jelasnya. (set)
BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS