Selasa
26 November 2024 | 1 : 26

Gelar Refleksi dan Doa Bersama Haul Bung Karno, PAC Asemrowo: Kita Warisi Api Perjuangannya

PDIP-Jatim-PAC-Asemrowo-22062022

SURABAYA – Pimpinan Anak Cabang (PAC) PDI Perjuangan Kecamatan Asemrowo menggelar refleksi dan doa bersama jajaran kader serta masyarakat untuk memperingati Haul ke-52 Bung Karno di Kampung Pesisir Genting Kalianak, Selasa (21/6/2022) malam.

Pada Haul ke-52 Presiden Pertama Republik Indonesia tersebut, turut hadir ibu-ibu Kader Suroboyo Hebat, yang pada mendoakan sang proklamator.

Ketua PAC PDI Perjuangan Kecamatan Asemrowo, Heri Budi Santoso, menyampaikan, peringatan Haul Bung Karno adalah bentuk mengingat kembali perjuangan dan jasa tokoh bapak bangsa tersebut.

“Bersama-sama rakyat kita warisi api perjuangan sang proklamator. Kita harus mengingat terus semangat perjuangan beliau untuk membawa Indonesia merdeka dan mewujudkan keadilan sosial,” ujar Heri BS, sapaan akrabnya.

Heri juga menegaskan, mesin partai PDI Perjuangan di Kota Surabaya di bawah kepemimpinan Adi Sutarwijono digerakkan untuk berbagai kerja-kerja kerakyatan.

“Kita semua juga mengurusi berbagai persoalan. Atas arahan ketua DPC, segenap kader melakukan kerja-kerja ideologis dengan gegap gempita serta semangat,” jelas Heri.

Turut hadir memberikan sambutan dalam refleksi tersebut, Ilham Ramadhani, kader muda PDI Perjuangan dan Wakil Sekretaris Taruna Merah Putih Kota Surabaya.

“Saya ini adalah generasi yang sudah dalam posisi enak, tinggal kita harus betul-betul bekerja keras meneruskan cita-cita luhur para pejuang dengan kerja nyata,” ujar Ilham.

Ilham juga meyakini, perjuangan mewujudkan keadilan sosial itu tidak ada kata henti-hentinya, sehingga membutuhkan keikhlasan dan gotong royong segenap putra bangsa. (dhani/set)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

KRONIK

Hari Guru Nasional, Bupati Fauzi Apresiasi Dua Pendidik Raih Prestasi Tingkat Nasional

SUMENEP – Pada peringatan Hari Guru Nasional 2024, Bupati Sumenep, Achmad Fauzi Wongsojudo memberi apresoasi atas ...
KABAR CABANG

Untuk Risma-Gus Hans dan Eri-Armuji, PDIP Surabaya Gelar Doa Bersama dan Santuni Anak Yatim Piatu

SURABAYA – Memasuki hari kedua masa tenang Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pilkada) 2024, Dewan Pimpinan Cabang (DPC) ...
LEGISLATIF

DPRD Surabaya Bentuk Pansus Raperda Pengembangan Ekraf

SURABAYA – Sidang paripurna ketiga DPRD Surabaya pada Senin (25/11/2024) memutuskan pembentukan panitia khusus ...
EKSEKUTIF

Usai Cuti Kampanye, Eri Pastikan Pengerjaan Proyek Strategis di Kota Surabaya

SURABAYA – Setelah dua bulan cuti kampanye Pilkada 2024, Eri Cahyadi kembali ke Balai Kota Surabaya melanjutkan ...
LEGISLATIF

Jaga Kepercayaan Rakyat dan Pastikan Pilkada Berlangsung Demokratis, Pulung Harap APH Netral

SURABAYA – Anggota Komisi III dari Fraksi PDI Perjuangan DPR RI Pulung Agustanto menyoroti pentingnya netralitas ...
KABAR CABANG

Menangkan Pilgub Jatim, DPC Kota Probolinggo Perkuat Saksi

PROBOLINGGO – Memenangkan Risma-Gus Hans di Pilkada Jawa Timur menjadi sebuah harga mati bagi kader PDI Perjuangan ...