Selasa
26 November 2024 | 12 : 48

Bantu Warga Terdampak Erupsi Semeru, Bung Karna Kirim Relawan dan Logistik

pdip-jatim-211208-bung-karna-erupsi-2

SITUBONDO – Bupati Situbondo Karna Suswandi memberangkatkan puluhan relawan gabungan dari berbagai instansi, serta ribuan paket logistik untuk membantu warga yang terdampak bencana erupsi Gunung Semeru di Kabupaten Lumajang, Senin (6/12/2021).

“Alhamdulillah, hari ini kami berangkatkan personel dari Pusdalops BPBD, Tagana (Dinas Sosial), Palang Merah Indonesia (PMI), Satpol PP dan Baznas, untuk membantu saudara kita yang terdampak bencana erupsi Gunung Semeru di Lumajang,” kata Bupati Karna, saat pemberangkatan personel gabungan dan bantuan paket sembako dari Pemkab Situbondo.

Bupati dari PDI perjuangan tersebut mengatakan bahwa puluhan personel gabungan dari Pemkab Situbondo yang diterjunkan ke lokasi terdampak awan Gunung Semeru, akan bertugas membantu proses evakuasi warga dan pemulihan pasca bencana. Para relawan akan mendirikan dapur umum untuk kebutuhan masyarakat.

Dia menyebut para relawan dari Pemkab Situbondo ini akan disiagakan untuk masa enam hari ke depan.

“Semoga selama enam hari ke depan, status tanggap darurat bencana Gunung Semeru, sudah selesai. Jika memang tanggap darurat berlanjut, kami dari Pemkab Situbondo, akan terus membantu apa yang menjadi kebutuhan warga terdampak bencana disana,” ujarnya.

Bupati yang akrab disapa Bung Karna ini menambahkan, untuk logistik yang dibawa bersama personel, terdiri dari paket sembako dilengkapi seribu dos air minum kemasan dan satu truk tangki air bersih, obat obatan, selimut serta pakaian layak pakai. Semuanya disiapkan untuk membantu warga terdampak erupsi Gunung Semeru.

“Mudah-mudahan bantuan yang tidak seberapa ini, mampu memberikan manfaat kepada warga korban bencana Gunung Semeru,” tuturnya.

Sementara itu, Kepala Pelaksana BPBD Situbondo, Zainul Arifin, menjelaskan bahwa total relawan yang diberangkatkan sebanyak 35 orang. Sebelum diterjunkan untuk aksi kemanusiaan, para relawan tersebut telah mendapat arahan seputar penanggulangan kebencanaan.

“Ada 6 instansi yang mengirimkan personelnya dalam misi kemanusiaan ini. Semoga kehadiran teman-teman disana bisa membantu,” harapnya. (ryo/pr)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

KRONIK

Hari Guru Nasional, Bupati Fauzi Apresiasi Dua Pendidik Raih Prestasi Tingkat Nasional

SUMENEP – Pada peringatan Hari Guru Nasional 2024, Bupati Sumenep, Achmad Fauzi Wongsojudo memberi apresoasi atas ...
KABAR CABANG

Untuk Risma-Gus Hans dan Eri-Armuji, PDIP Surabaya Gelar Doa Bersama dan Santuni Anak Yatim Piatu

SURABAYA – Memasuki hari kedua masa tenang Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pilkada) 2024, Dewan Pimpinan Cabang (DPC) ...
LEGISLATIF

DPRD Surabaya Bentuk Pansus Raperda Pengembangan Ekraf

SURABAYA – Sidang paripurna ketiga DPRD Surabaya pada Senin (25/11/2024) memutuskan pembentukan panitia khusus ...
EKSEKUTIF

Usai Cuti Kampanye, Eri Pastikan Pengerjaan Proyek Strategis di Kota Surabaya

SURABAYA – Setelah dua bulan cuti kampanye Pilkada 2024, Eri Cahyadi kembali ke Balai Kota Surabaya melanjutkan ...
LEGISLATIF

Jaga Kepercayaan Rakyat dan Pastikan Pilkada Berlangsung Demokratis, Pulung Harap APH Netral

SURABAYA – Anggota Komisi III dari Fraksi PDI Perjuangan DPR RI Pulung Agustanto menyoroti pentingnya netralitas ...
KABAR CABANG

Menangkan Pilgub Jatim, DPC Kota Probolinggo Perkuat Saksi

PROBOLINGGO – Memenangkan Risma-Gus Hans di Pilkada Jawa Timur menjadi sebuah harga mati bagi kader PDI Perjuangan ...