Selasa
26 November 2024 | 3 : 28

Kembangkan Pertanian, Pemkab Kediri Gandeng UGM Yogya

pdip-jatim-dhito-ugm-yogya

KEDIRI – Pemerintah Kabupaten Kediri menggandeng Universitas Gadjah Mada (UGM) Yogyakarta untuk meningkatkan kemajuan pertanian di daerah itu.

Kerja sama itu di antaranya ditindaklanjuti dengan menggelar diskusi bersama yang pelaksanaannya berlangsung di auditorium Fakultas Pertanian UGM, kemarin.

Bupati Kediri Hanindhito Himawan Pramana mengemukakan perlunya membangun sebuah jaringan kerja untuk dapat membangun pertanian di Kabupaten Kediri secara berkesinambungan.

“Pembangunan jaringan kerja diarahkan pada pengembangan pola kerja sama dan kemitraan antarpemangku kepentingan, seperti pemerintah daerah, LSM, dunia usaha, dan perguruan tinggi,” kata Hanindhito, dalam keterangannya kepada media ini, Selasa (25/5/2021).

Kader Banteng yang akrab disapa Mas Bup ini juga berharap terbentuknya sinergi antarelemen demi mewujudkan kemajuan pertanian terutama di Kabupaten Kediri.

Menurutnya, hal ini akan mampu menjadi pengungkit kemajuan pengembangan pertanian di Kabupaten Kediri.

“Terima kasih atas kesempatan yang diberikan untuk kerja sama dan diskusi pengembangan ekonomi khususnya pertanian,” ucapnya.

Kabupaten Kediri memiliki kawasan agropolitan yang sangat potensial di bidang pertanian dan perkebunan. Kawasan tersebut dibagi menjadi empat wilayah.

Yakni “Pakancupung” (Pare, Kandangan, Puncu, Kepung), “Ngawasondat” (Ngancar, Wates, Plosoklaten, Kandat), “Segobatam” (Semen, Grogol, Banyakan, Tarokan, Mojo), serta “Palempari” (Pare, Plemahan, Papar, Purwoasri).

Untuk pertanian misalnya Kabupaten Kediri juga dikenal sebagai penghasil cabai. Beberapa sentra cabai misalnya di Kecamatan Puncu, Kepung, Pagu, dan beberapa daerah lainnya. (putera/pr)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

KRONIK

Hari Guru Nasional, Bupati Fauzi Apresiasi Dua Pendidik Raih Prestasi Tingkat Nasional

SUMENEP – Pada peringatan Hari Guru Nasional 2024, Bupati Sumenep, Achmad Fauzi Wongsojudo memberi apresoasi atas ...
KABAR CABANG

Untuk Risma-Gus Hans dan Eri-Armuji, PDIP Surabaya Gelar Doa Bersama dan Santuni Anak Yatim Piatu

SURABAYA – Memasuki hari kedua masa tenang Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pilkada) 2024, Dewan Pimpinan Cabang (DPC) ...
LEGISLATIF

DPRD Surabaya Bentuk Pansus Raperda Pengembangan Ekraf

SURABAYA – Sidang paripurna ketiga DPRD Surabaya pada Senin (25/11/2024) memutuskan pembentukan panitia khusus ...
EKSEKUTIF

Usai Cuti Kampanye, Eri Pastikan Pengerjaan Proyek Strategis di Kota Surabaya

SURABAYA – Setelah dua bulan cuti kampanye Pilkada 2024, Eri Cahyadi kembali ke Balai Kota Surabaya melanjutkan ...
LEGISLATIF

Jaga Kepercayaan Rakyat dan Pastikan Pilkada Berlangsung Demokratis, Pulung Harap APH Netral

SURABAYA – Anggota Komisi III dari Fraksi PDI Perjuangan DPR RI Pulung Agustanto menyoroti pentingnya netralitas ...
KABAR CABANG

Menangkan Pilgub Jatim, DPC Kota Probolinggo Perkuat Saksi

PROBOLINGGO – Memenangkan Risma-Gus Hans di Pilkada Jawa Timur menjadi sebuah harga mati bagi kader PDI Perjuangan ...