Selasa
26 November 2024 | 10 : 27

Populerkan Ijen Geopark, Pemkab Bondowoso Gelar Geopark Run Exhibition

pdip-jatim-ijen-run1

BONDOWOSO – Demi terus mempopulerkan Ijen Geopark,  Pemerintah Kabupaten Bondowoso menggelar event Ijen Geopark Run Exhibition, mulai 2 hingga 4 April 2021.

Geopark Run Exhibition ini digelar bekerja sama dengan Pemkab Banyuwangi dalam rangka pengenalan situs-situs Ijen Geopark yang ada di Bondowoso maupun Banyuwangi.

Para peserta kegiatan Geopark Run Series ini, akan melintasi rute sejauh 65 kilometer. Start run exhibition dilakukan di Puncak Megasari, Bondowoso, dan finish di Alun-alun Blambangan, Banyuwangi.

Geopark Run Series kali ini melibatkan 50 runners, terdiri dari 10 pelari sekaligus influencer tingkat nasional, 20 pelari lokal Bondowoso dan 20 pelari asal Kabupaten Banyuwangi.

Selama perjalanan peserta melintasi sejumlah situs-situs geopark yang diusulkan ke Unesco. Di antaranya Kawah Wurung, Aliran Lava Plalangan, Ijen dan puncak Megasari.

Wakil Bupati Bondowoso Irwan Bachtiar mengatakan, Pemkab Bondowoso dan Banyuwangi sedang berupaya untuk memasukkan Ijen Geopark sebagai salah salah satu warisan Budaya Unesco.

Untuk itu perlu adanya branding untuk mempromosikan sekaligus mempopulerkan Ijen Geopark ini kepada masyarakat luas. “Kegiatan ini sangat inovatif, dan tujuannya jelas, yakni memopulerkan sekaligus media promosi Ijen Geopark,” papar Irwan, Minggu (4/4/2021).

Wakil Bupati yang juga Ketua DPC PDI Perjuangan Bondowoso ini pun berharap,  kegiatan serupa bisa dilaksanakan lebih besar lagi. Sebab ada banyak keindahan alam di Ijen Bondowoso yang perlu dieksplorasi.

“Harapan kita nanti kita akan buat kegiatan yang lebih besar lagi, supaya Ijen Geopark ini dapat dikenal lebih luas di masyarakat,” ujarnya.

Sebelum diberangkatkan, peserta Ijen Geopark Run Exhibition oleh Pemkab Bondowoso disuguhi warisan budaya tak benda yang juga diusulkan ke Unesco, yakni Tari Songo Ulung. (ryo)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

KRONIK

Hari Guru Nasional, Bupati Fauzi Apresiasi Dua Pendidik Raih Prestasi Tingkat Nasional

SUMENEP – Pada peringatan Hari Guru Nasional 2024, Bupati Sumenep, Achmad Fauzi Wongsojudo memberi apresoasi atas ...
KABAR CABANG

Untuk Risma-Gus Hans dan Eri-Armuji, PDIP Surabaya Gelar Doa Bersama dan Santuni Anak Yatim Piatu

SURABAYA – Memasuki hari kedua masa tenang Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pilkada) 2024, Dewan Pimpinan Cabang (DPC) ...
LEGISLATIF

DPRD Surabaya Bentuk Pansus Raperda Pengembangan Ekraf

SURABAYA – Sidang paripurna ketiga DPRD Surabaya pada Senin (25/11/2024) memutuskan pembentukan panitia khusus ...
EKSEKUTIF

Usai Cuti Kampanye, Eri Pastikan Pengerjaan Proyek Strategis di Kota Surabaya

SURABAYA – Setelah dua bulan cuti kampanye Pilkada 2024, Eri Cahyadi kembali ke Balai Kota Surabaya melanjutkan ...
LEGISLATIF

Jaga Kepercayaan Rakyat dan Pastikan Pilkada Berlangsung Demokratis, Pulung Harap APH Netral

SURABAYA – Anggota Komisi III dari Fraksi PDI Perjuangan DPR RI Pulung Agustanto menyoroti pentingnya netralitas ...
KABAR CABANG

Menangkan Pilgub Jatim, DPC Kota Probolinggo Perkuat Saksi

PROBOLINGGO – Memenangkan Risma-Gus Hans di Pilkada Jawa Timur menjadi sebuah harga mati bagi kader PDI Perjuangan ...