Selasa
26 November 2024 | 7 : 41

Abah Sanusi Dorong Desa di Kabupaten Malang Punya Destinasi Wisata Unggulan

pdip-jatim-abah-sanusi-200121

MALANG – Bupati Malang HM Sanusi berharap setiap desa miliki One Village One Product, One Village One Destination untuk meningkatkan perekonomian desa.

Untuk itu, Pemkab Malang terus mendorong setiap desa bangkit membangun dan menata perekonomiannya. Yakni dengan memanfaatkan segala potensi yang dimiliki tiap desa.

Sanusi menyebut, sudah saatnya setiap desa selangkah lebih maju untuk mengembangkan dan menata desanya. Harapannya, Kabupaten Malang akan semakin maju dengan perekonomian masyarakat yang semakin kuat.

“One Village One Product adalah sebuah upaya agar setiap desa bisa menampilkan satu bentuk produk ciri khas yang diharapkan mampu mendongkrak perekonomian masyarakat,” kata Sanusi, Senin (18/1/2021).

Politisi PDI Perjuangan ini menambahkan, bahwa One Village One Destination adalah sebuah upaya untuk mendongkrak perekonomian dengan mengangkat potensi desa menjadi sebuah destinasi yang mendatangkan keuntungan bagi masyarakat.

Terkait itu, Pemkab Malang mewajibkan semua desa berlomba-lomba menampilkan semua potensi desanya untuk disulap menjadi sebuah destinasi yang mendatangkan keuntungan.

“Pemkab Malang akan terus memberikan support pembinaan lewat dinas terkait, dan berbagai bantuan sarana dan prasarana infrastruktur bagi setiap desa yang serius dan punya tekad kuat untuk berkembang,” terangnya.

Pihaknya juga menyilakan setiap desa, memanfaatkan tanah kas desa sebagai destinasi tersebut.

“Untuk menghindari konflik soal pemanfaatan tanah kas desa, Pemkab Malang sudah membentuk tim hukum yang akan mencarikan win-win solution jika terjadi konflik soal pemanfaatan tanah desa,” ujarnya. (goek)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

KRONIK

Hari Guru Nasional, Bupati Fauzi Apresiasi Dua Pendidik Raih Prestasi Tingkat Nasional

SUMENEP – Pada peringatan Hari Guru Nasional 2024, Bupati Sumenep, Achmad Fauzi Wongsojudo memberi apresoasi atas ...
KABAR CABANG

Untuk Risma-Gus Hans dan Eri-Armuji, PDIP Surabaya Gelar Doa Bersama dan Santuni Anak Yatim Piatu

SURABAYA – Memasuki hari kedua masa tenang Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pilkada) 2024, Dewan Pimpinan Cabang (DPC) ...
LEGISLATIF

DPRD Surabaya Bentuk Pansus Raperda Pengembangan Ekraf

SURABAYA – Sidang paripurna ketiga DPRD Surabaya pada Senin (25/11/2024) memutuskan pembentukan panitia khusus ...
EKSEKUTIF

Usai Cuti Kampanye, Eri Pastikan Pengerjaan Proyek Strategis di Kota Surabaya

SURABAYA – Setelah dua bulan cuti kampanye Pilkada 2024, Eri Cahyadi kembali ke Balai Kota Surabaya melanjutkan ...
LEGISLATIF

Jaga Kepercayaan Rakyat dan Pastikan Pilkada Berlangsung Demokratis, Pulung Harap APH Netral

SURABAYA – Anggota Komisi III dari Fraksi PDI Perjuangan DPR RI Pulung Agustanto menyoroti pentingnya netralitas ...
KABAR CABANG

Menangkan Pilgub Jatim, DPC Kota Probolinggo Perkuat Saksi

PROBOLINGGO – Memenangkan Risma-Gus Hans di Pilkada Jawa Timur menjadi sebuah harga mati bagi kader PDI Perjuangan ...