Kamis
14 November 2024 | 11 : 21

H-15 Pilkada Serentak, Hasto Genjot Semangat Kader Jatim Menangkan Pilkada Serentak

PDIP-Jatim-Hasto-12112024

SURABAYA – Sekretaris Jenderal (Sekjen) DPP PDI Perjuangan, Hasto Kristiyanto, meminta seluruh kader optimalkan kerja keras memenangkan calon kepala daerah dan wakil kepala daerah yang diusung PDI Perjuangan di Pilkada serentak 27 November 2024.

Hal tersebut disampaikan Hasto saat membuka Konsolidasi Internal Pemenangan Pilkada Serentak, di Shangri-La Hotel Surabaya, Selasa (12/11/2024).

“Dua minggu ke depan, mari kita tentukan gerakan serentak untuk monitoring Pilgub Jawa Timur,” tuturnya.

Menurutnya, pilkada bukan sekadar memenangkan Partai, melainkan membangun daerah sesuai ide dan cita-cita Bapak Proklamator Ir. Soekarno. Hal itu hanya bisa tercapai jika Jawa Timur dipimpin kader PDI Perjuangan.

“Pilkada ini persoalan marwah dan martabat kita, bagaimana kita menjalankan kekuasaan itu sesuai dengan seluruh pemikiran dan ide Bung Karno,” terangnya.

Untuk itu, tambah Hasto, di H-15 pencoblosan diperlukan kerja keras seluruh kader. Seluruh lapisan Partai, baik kabupaten, kota, provinsi, hingga pusat, harus bersinergi turun ke rakyat mengkampanyekan calon-calon kebanggaan PDI Perjuangan, Risma-Gus Hans.

Tidak ada lagi kata minder, karena kader-kader PDI Perjuangan adalah kader berkualitas. Contohnya, kepemimpinan Risma di Surabaya yang selaras dengan perintah ketua umum, dan terbukti mampu membangun Surabaya dengan pesat.

“Di Jatim itu kita perlu pemimpin yang menyejukkan. Ibu Risma dan Gus Hans. Kalau kita lihat, Surabaya itu jadi gambaran bagaimana seluruh keberhasilan kepemimpinan Ibu Risma ditampilkan dengan sangat baik,” jelasnya.

Ia pun meminta seluruh kader Partai betul-betul berkomitmen. Bukan hanya untuk Partai, tapi demi kesejahteraan masyarakat Jawa Timur.

“Ini momentum kita. Selama 15 tahun progres pembangunan Jatim belum menciptakan kepuasan publik. Ini momentum kita terutama untuk daerah yang calon tunggal. Wajib memaksimalkan dukungan bagi Bu Risma dan Gus Hans,” terangnya.

“Dengan memenangkan pilkada, maka kita akan punya suatu basis kepartaian yang sangat kuat untuk menghadapi apapun dinamika nasional,” tandasnya. (nia/set)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

PEMILU

Begini Komitmen Ony-Antok Jadikan Pasar Tradisional sebagai Motor Ekonomi Kerakyatan

NGAWI – Pasar tradisional menjadi lokasi penting bagi pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Ngawil, Ony Anwar ...
KRONIK

Begini, Keriuhan Pengunjung dan Pedagang di Kawasan Wisata Trawas Saat Melihat Bu Risma

MOJOKERTO – Kehadiran Calon Gubernur Jawa Timur nomor urut 3, Tri Rismaharini, di deretan lapak penjual oleh-oleh ...
KABAR CABANG

BSPN Bojonegoro Gelar Pelatihan Saksi di Tiap Dapil

BOJONEGORO – Badan Saksi Pemilu Nasional (BSPN) DPC PDI Perjuangan Kabupaten Bojonegoro menggelar pelatihan saksi ...
LEGISLATIF

Musim Hujan, Legislator Banteng Surabaya Minta Pemkot Perketat Pengawasan Pekerjaan Saluran

SURABAYA – Komisi C DPRD Surabaya yang membidangi pembangunan dorong percepatan penyelesaian pekerjaan saluran ...
KRONIK

Berkunjung ke Sapeken, Achmad Fauzi Komitmen Tambah Kuota Watt Listrik Kepulauan Sumenep

SUMENEP – Calon Bupati Sumenep nomor urut 02, Achmad Fauzi Wongsojudo, mengunjungi Desa Pagerungan Kecil, Kecamatan ...
KRONIK

Tomas dan Togam di Situbondo Dukung Risma, Dasarnya Keberhasilan Memimpin Surabaya

SITUBONDO – Sekretaris DPC PDI Perjuangan Situbondo, Rudi Afianto  menggelar pertemuan dengan sejumlah tokoh ...