Senin
25 November 2024 | 5 : 49

Cabup Kediri Mas Dhito Siap Perjuangkan Pembangunan SMA Negeri di Kunjang

pdip-jatim-241106-masbup-kunjang-1

KEDIRI – Calon Bupati Kediri Hanindhito Himawan Pramana siap memperjuangkan berdirinya SMA negeri di Kecamatan Kunjang. Hal itu disampaikan Mas Dhito, sapaan akrabnya, merespon aspirasi warga di wilayah utara Kabupaten Kediri ini pada Senin (4/11/2024).

Budiono, seorang warga Kunjang mengungkapkan, program yang telah dijalankan calon bupati petahana itu di periode pertama sudah baik dan patut dilanjutkan. Pun begitu, di bidang pendidikan warga Kunjang berharap Mas Dhito bisa membangunkan SMA Negeri.

Pasalnya, Kecamatan Kunjang yang berbatasan dengan kabupaten tetangga, Jombang, tersebut, menurut Budiono, hingga saat ini belum ada SMA negeri.

“Anak anak kita kalau mau mencari sekolah SMA harus ke kabupaten lain. Harapan kita orang tua kalau ada sekolah negeri anak cucu kita nanti cari sekolah tidak perlu jauh-jauh,” ungkap Budiono kepada Mas Dhito saat berkunjung ke PT Usaha Tani Maju.

Mendengar harapan warga tersebut, Mas Dhito menerangkan, dalam catatannya, setidaknya ada tiga kecamatan yang belum terdapat SMA Negeri, yakni Ngancar, Banyakan dan Kunjang. Juga, imbuhnya, kewenangan sekolah setingkat SMA berada di pemerintah provinsi.

Dalam kepemimpinannya di periode pertama, Mas Dhito mengaku telah berkoordinasi dengan Gubernur Jawa Timur terkait usulan pembangunan SMA di wilayahnya. Disisi lain, pemerintah Kabupaten Kediri telah membangun SMP.

“Nanti saya akan minta ke provinsi lagi, karena kita telah bangun dua SMP. Harapannya provinsi bisa membangunkan SMA,” kata Mas Dhito.

Disisi lain, ungkapnya, untuk sekolah setingkat SMA/SMK, Pemerintah Kabupaten Kediri memiliki SMA Dharma Wanita 1 Pare Boarding School yang gratis khusus bagi warga keluarga kurang mampu. Selain itu, ada pula SMK di bawah naungan Yayasan Canda Bhirawa.

“Kalau provinsi nggak mau bangun, kita yang bangun tapi di bawah yayasan yang dikelola pemerintah kabupaten,” tandasnya.

Sebagaimana diketahui, Mas Dhito dalam kampanyenya di Kecamatan Kunjang bertemu dengan warga di Desa Pakis, karyawan PT Usaha Tani Maju di Desa Tengger Lor dan warga Desa Kapas. (putera/pr)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

EKSEKUTIF

Usai Cuti Kampanye, Eri Pastikan Pengerjaan Proyek Strategis di Kota Surabaya

SURABAYA – Setelah dua bulan cuti kampanye Pilkada 2024, Eri Cahyadi kembali ke Balai Kota Surabaya melanjutkan ...
LEGISLATIF

Jaga Kepercayaan Rakyat dan Pastikan Pilkada Berlangsung Demokratis, Pulung Harap APH Netral

SURABAYA – Anggota Komisi III dari Fraksi PDI Perjuangan DPR RI Pulung Agustanto menyoroti pentingnya netralitas ...
KABAR CABANG

Menangkan Pilgub Jatim, DPC Kota Probolinggo Perkuat Saksi

PROBOLINGGO – Memenangkan Risma-Gus Hans di Pilkada Jawa Timur menjadi sebuah harga mati bagi kader PDI Perjuangan ...
EKSEKUTIF

Kembali Jabat Bupati Ponorogo, Sugiri Apresiasi Kinerja Joko Irianto Selama 2 Bulan

PONOROGO – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ponorogo menggelar serah terima jabatan (sertijab) dari Penjabat sementara ...
EKSEKUTIF

Usai Cuti Kampanye, Ikfina Kembali ke Pringgitan

MOJOKERTO – Ikfına Fahmawati resmi kembali ke pringgitan untuk melanjutkan tugas sebagai Bupati Mojokerto, Sabtu ...
EKSEKUTIF

Kembali Jabat Bupati Jember, Hendy Sampaikan 3 Poin Penting

JEMBER – Hendy Siswanto kembali menjabat sebagai Bupati Jember usai penjabat sementara (Pjs) Imam Hidayat habis ...