MAGETAN – Dukungan kepada pasangan calon bupati dan wakil bupati Magetan, Sujatno – Ida Yuhana Ulfa terus mengalir dari berbagai kelompok masyarakat.
Kali ini, Himpunan Ahli Rias Pengantin Indonesia (Harpi) Melati Cabang Magetan yang mendeklarasikan dukungannya di salah satu rumah makan, Rabu (23/10/2024).
Ketua Harpi Melati Magetan, Ismiwati mengatakan, keputusan mendukung Sujatno – Ida atas dasar dari visi misi pasangan nomor 03 itu. Menurutnya hal itu dianggap sama dengan aspirasi kaum perempuan dan pelaku seni budaya di Magetan, khususnya rias pengantin dan pemberdayaan ekonomi kreatif.
“Kita pandang paslon Sujatno – Ida memiliki komitmen kuat dalam mendukung sektor kebudayaan. Termasuk industri rias pengantin yang merupakan bagian dari budaya Magetan,” katanya.
“Kami percaya bahwa mereka akan membawa perubahan positif bagi kesejahteraan para pelaku seni budaya dan ekonomi kreatif di daerah ini,” ujar Ismiwati.
Sujatno yang hadir dalam acara itu menyambut baik dukungan dari para juru rias. Dirinya berjanji akan memperjuangkan sektor ekonomi kreatif dan kebudayaan sebagai salah satu pilar penting dalam pembangunan Magetan.
“Kami sambut baik dan hargai dukungan penuh dari Harpi Melati,” ujar Sujatno.
Mantan Ketua DPRD Magetan ini juga menyampaikan visi misi Paslon Jadi Juara yang condong berpihak untuk kemajuan masyarakat dan kabupaten Magetan
“Jadi yang pertama itu berkaitan dengan pembangunan sumber daya manusia yang kompeten dan berintegritas. Program saya jelas yang pertama yaitu Halo Juara, terus Mata (Magetan satu data), kemudian mendongkrak ekonomi melalui 5 sektor yaitu pertanian, peternakan, perikanan, pariwisata dan UMKM,” jelasnya.
Dukungan para perias pengantin menggenapi berbagai dukungan berbagai kelompok masyarakat lainnya seperti organisasi perempuan dan pelaku seni. (rud/hs)
BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS