BANGKALAN – Anggota Fraksi PDI Perjuangan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Bangkalan, H. Fatkurrahman, mendorong anggota baru DPRD lebih rajin dan disiplin mengikuti rapat paripurna.
Menurutnya, sudah seharusnya dan seyogyanya, anggota DPRD Kabupaten Bangkalan terpilih untuk bisa disiplin menghadiri setiap rapat paripurna.
“Saya berharap karena ini rapat pertama untuk selanjutnya semua anggota bisa disiplin untuk menghadiri setiap ada rapat paripurna, demi menjaga marwah lembaga,” ujar Ji Kur, sapaan akrabnya, di Bangkalan, Senin (2/9/2024).
Ji Kur juga menyampaikan, dari sekian kali menjadi anggota DPRD Kabupaten Bangkalan, periode 2019-2024 merupakan periode terburuk dalam hal kedisiplinan.
“Sepanjang saya menjadi anggota DPRD, periode sebelum ini yang paling buruk,” tutur pria yang juga menjabat Ketua DPC PDI Perjuangan Bangkalan itu.
Ia juga meminta kepada anggota DPRD Kabupaten Bangkalan yang baru agar lebih semangat.
“Terutama kepada yang masih baru ini, biasanya malah yang lama-lama yang lebih rajin dibandingkan yang baru,” terangnya. (hl/set)
BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS