Senin
18 November 2024 | 9 : 37

Gelar Gebyak Bantengan, Sanusi Apresiasi Upaya Laskar Semut Druju Nguri-uri Budaya Asli

pdip-jatim-249801-bantengan-1

MALANG – Bupati Malang HM Sanusi menghadiri Gebyak Bantengan dalam rangka Tasyakuran Pemuda Laskar Semut Desa Druju di Lapangan Bola Volly Dusun Druju Desa Druju Kecamatan Sumbermanjing Wetan, Selasa (30/7/2024) malam.

Turut hadir pada acara ini Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa, Forkopimcam Sumbermanjing Wetan, Kepala Desa Druju, tokoh masyarakat di wilayah Kecamatan Sumbermanjing Wetan.

Kedatangan Bupati Malang disambut antusias masyarakat. Bupati Malang Samusi juga menyalami dengan ramah satu per saru masyarakat yang menyambutnya.

Dalam sambutannya, Bupati Malang mengapresiasi kegiatan kesenian tradisional Bantengan yang diselenggarakan oleh Pemuda Laskar Semut Desa Druju.

“Mudah-mudahan semua masyarakat mendapatkan kebahagiaan semuanya dan semoga masyarakat Desa Druju semuanya sehat, dijauhkan dari segala musibah,” ucap Sanusi.

Dia berharap dengan adanya Gebyak Bantengan ini semua masyarakat dapat menyaksikan dengan bahagia, dengan mendahulukan persatuan dan kesatuan demi menjaga keutuhan NKRI.

Bupati Sanusi juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh panitia dan Kepala Desa Druju yang telah menyelenggarakan kegiatan Gebyak Bantengan.

“Semoga kegiatan nguri-uri budaya ini dapat semakin mempertahankan budaya asli Kabupaten Malang dalam perkembangan era modern sekarang ini,” harap Sanusi. (ace/pr)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

PEMILU

Paslon SAE Berkomitmen Wujudkan Ketahanan Sosial dan Budaya Berbasis Sidoarjo-an

SIDOARJO – Pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Sidoarjo, H. Achmad Amir Aslichin dan H. Edy Widodo (SAE) ...
PEMILU

Cawabup Ning Wardah Dorong Pengembangan UMKM Tata Rias Sesuai Tradisi Lokal

KABUPATEN PASURUAN – Calon wakil bupati Pasuruan nomor urut 1, Wardah Nafisah menemui puluhan pelaku UMKM tata rias ...
HEADLINE

Optimis Paslon 03 Menang, Hasto: Ada Arus Balik Dukungan yang Sangat Kuat untuk Bu Risma-Gus Hans

SURABAYA – Sekretaris Jenderal DPP PDI Perjuangan, Hasto Kristiyanto, menghadiri debat terakhir Pilgub Jawa Timur ...
LEGISLATIF

Pohon Tumbang Telan Korban Jiwa, Fraksi PDI Perjuangan DPRD Trenggalek Kawal Pemangkasan

TRENGGALEK – Ketua Komisi III DPRD Trenggalek, Wahyudi Anto bertindak cepat setelah mendengar adanya pohon tumbang ...
KABAR CABANG

Banteng-banteng Gresik Gencar Sosialisasikan Risma – Gus Hans di Lingkungan Masing-masing

GRESIK – Mendekati pelaksanaan pencoblosan 27 November mendatang, Kader PDI Perjuangan kabupaten Gresik serentak ...
PEMILU

Ony-Antok Tampil Prima di Debat Publik, Siap Pantau Berkala soal Kemiskinan dan Stunting

NGAWI – Pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Ngawi Ony Anwar Harsono – Dwi Rianto Jatmiko tampil prima saat ...