BOJONEGORO – Lomba Senam Indonesia Cinta Tanah Air (Sicita) tingkat kecamatan yang digelar DPC PDI Perjuangan Bojonegoro memasuki putaran terakhir pada pekan ini.
Dari tiga titik lomba pada dua putaran terakhir yang dilaksanakan pada Minggu (24/9/2023) dan Sabtu (23/9), redaksi menghitung jumlah total peserta mencapai 4.470 pesenam tergabung dalam Komunitas Sicita Bojonegoro.
Angka itu akumulasi jumlah peserta dari tiga tempat seperti keterangan disampaikan Ketua DPC PDI Perjuangan Bojonegoro, Abidin Fikri. Berikut rinciannya.
Kecamatan Kalitidu
Pada hari Minggu (24/9/2023), lomba digelar di dua tempat. Pertama, yakni di lapangan Desa Sukoharjo Kecamatan Kalitidu. Dengan jumlah peserta 1.899 pesenam asal desa-desa dari Kecamatan Kalitidu dan Gayam.
Pdiperjuangan-jatim.com di Bojonegoro melaporkan, juara lomba di tempat ini sebagai berikut. Juara 1 denga hadiah Rp 7 juta diraih Tim Sicita Desa Mojosari. Juara 2, Rp 5 juta, Desa Gayam. Dan juara 3 dengan hadiah Rp 3 juta diraih Tim Desa Leran.
“Bahagia banget rasanya melihat semangat ibu-ibu mengikuti lomba ini,” kata kader PDI Perjuangan, Rumi Mariawi Ningsih yang turut mensupport lomba di Kalitidu.
Kecamatan Kasiman
Di titik kedua pada hari yang sama, Minggu, lomba juga digelar di lapangan Desa Sekaran Kecamatan Kasiman. Dengan jumlah peserta 1.006 pesenam asal berbagai desa dari Kecamatan Kasiman, Kedewan dan Malo.
Adapun tim pemenang sebagai berikut. Juara 1 dengan hadiah Rp 5 juta diraih Tim Sicita Desa Mbatokan. Juara 2, Rp 3 juta, Desa Tambakmerak. Dan juara 3, Rp 2 juta, Desa Mbeji Kecamatan Kedewan. Anggota DPRD Bojonegoro, Lasmiran turut mensupport doorprize lomba.
Kecamatan Sukosewu
Sehari sebelumnya, (22/9/2023) lomba digelar di lapangan Desa dan Kecamatan Sukosewu dengan jumlah peserta mencapai 1.565 pesenam.
Di tempat ini, hadiah utama diraih tiga tim dengan rincian sebagai berikut. Juara 1, Rp 6 juta, Tim Sicita Desa Sumberejo Kidul Kecamatan Sukosewu. Juara 2, Rp 4 juta, Desa Sitiaj. Dan juara 3, Tp 3 juta, diraih tim Sicita dari Desa Tegal Kodo kecamatan Sukosewu.
Abidin Fikri menyampaikan, lomba Sicita untuk memperingati hari Kemerdekaan RI sebagai upaya PDI Perjuangan menjaga kesehatan masyarakat melalui senam kebugaran.
Berita terkait: DPC PDI Perjuangan Bojonegoro Gelar Lomba Sicita Berhadiah Rp 195 Juta, 22.467 Pesenam Siap Berlaga
Pelaksanaan lomba yang menyedot perhatian ribuan peserta maupun penonton di tiap titik, turut membawa berkah bagi para pedagang kecil.
Lugito, pedagang es degan mengaku keuntungan yang ia raih mencapai tiga kali lipat dibanding hari biasa. (dian/hs)
.
BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS