SURABAYA – Wali Kota Surabaya, Eri Cahyadi menjamu 10 pimpinan partai politik (parpol) di rumah dinas Wali Kota Surabaya, Rabu (15/9/2021). Dalam pertemuan tersebut, para petinggi parpol bersama Eri Cahyadi berdiskusi membahas kemajuan dan pembangunan Kota Surabaya ke depan.
Sepuluh parpol tersebut adalah PDI Perjuangan, Gerindra, PKS, Golkar, PAN, PKB, PSI, PPP, Demokrat, dan NasDem.
Seusai pertemuan tersebut, pimpinan Partai Golkar, Arif Fathoni mengaku bersyukur bisa berdiskusi dan bertukar pendapat bersama Wali Kota Eri, khususnya terkait upaya pemkot Surabaya melakukan pemulihan ekonomi.
“Jadi, ini sebagai tindaklanjut pertemuan ketua partai sebelumnya yang mana kami juga mengapresiasi atas keberhasilan Pak Wali Kota dalam menangani pandemi Covid-19 di Kota Surabaya,” kata Arif Fathoni.
Secara khusus, Arif Fathoni mengapresiasi keberhasilan Wali Kota Surabaya dalam menekan angka terpapar dan meninggal akibat Covid-19.
“Nah, menurut kami ini patut diberikan apresiasi. Jadi, kami tadi ngobrol gayeng tentang bagaimana membangun Surabaya ke depan,” ujarnya
Dia berharap, kolaborasi 10 parpol dengan Pemkot Surabaya akan membawa Surabaya semakin maju, berkembang, dan ramah bagi investor yang akan masuk Kota Surabaya.
Sementara itu, Wali Kota Eri Cahyadi menegaskan bahwa pemkot tidak bisa berjalan sendirian, tapi juga butuh para pemimpin partai hebat-hebat tersebut.
“Ketika pemikiran-pemikiran beliau ini bisa dikolaborasikan dengan Pemerintah Kota Surabaya dan bersinergi dengan kita semua, maka saya yakin Surabaya akan lebih hebat ke depannya,” tegasnya.
Politisi PDI Perjuangan tersebut juga menuturkan bahwa sebenarnya tujuan mereka dengan Pemkot Surabaya sama, yaitu masyarakat Surabaya bisa makmur dan bangga di kotanya.
“Itulah yang kita obrolkan tadi, dan apa yang kita obrolkan itu akan kita tuangkan dalam anggaran 2022. Fa insyallah dengan kebersamaan ini dan dengan gotong royong ini, saya yakin dengan ketua-ketua parpol yang hebat ini, maka Surabaya akan menjadi hebat lagi ke depannya,” tuturnya.
Dia menjelaskan bahwa dalam pertemuan tersebut didapatkan kesepakatan bahwa akan bersinergi bersama menggerakkan UMKM Surabaya dan meningkatkan taraf hidup masyarakat Kota Surabaya.
“Masukan-masukan dari Ketua Parpol ini, konkretnya akan kita pastikan lagi. Insyallah berbagai masukan dari teman-teman inilah yang bisa menyempurnakan kami dan itu akan terwujud di tahun 2022. Saya yakin Surabaya akan lebih baik dan lebih hebat ke depannya,” jelasnya. (yols/hs)
BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS